Pengalaman Berlibur Mengesankan, Simak Aktivitas Menarik Wisata Terbaru 2024 Goa Lowo Trenggalek

Senin 29-07-2024,12:46 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

Parkir Mobil : Rp5 ribu

Jam Buka Wisata Goa Lowo

Untuk jam buka dari wisata terbaru Goa Lowo ini adalah setiap hari dari mulai pukul 08:00 hingga 17:00 WIB.

BACA JUGA : Menantang, Wisata Terbaru 2024 Jelajah Goa Di Indonesia, Salah Satunya Goa Es Papua

Lokasi Wisata Goa Lowo

Lokasi wisata terbaru 2024 Goa Lowo ini berada di Jl. Raya Bandung-Prigi, Dusun Kambe, Desa Watuagung, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Rute Menuju Wisata Goa Lowo

Untuk menjelajahi Goa Lowo, kamu harus berkendara sekitar satu jam dari pusat Kota Trenggalek menggunakan kendaraan pribadi menuju Kecamatan Pule dan dilanjutkan perjalanan ke Desa Watuagung. 

Gampangnya, kamu cukup mengikuti ruas Jalan Raya Bandung-Prigi yang searah dengan lokasi wisata Pantai Prigi dan Pantai Pasir Putih.

Goa Lowo berdekatan dengan Pantai Prigi dan Pantai Pasir Putih dengan akses jalan yang mudah.

Sepanjang perjalanan, kamu akan menemukan papan informasi yang cukup besar di tepi jalan sebagai petunjuk arah. 

Meskipun akses jalan melewati perbukitan dengan banyak tanjakan, turunan, serta tikungan, jalannya cukup aman dan baik untuk dilalui, bahkan saat berpapasan dengan kendaraan lain.

Tips Berkunjung ke Goa Lowo

Berikut beberapa tips penting untuk mempersiapkan diri agar pengalaman perjalanan selama liburanmu di Goa Lowo menjadi lebih menyenangkan dan aman. 

BACA JUGA : Belajar Sejarah Dari Rumah Pengasingan Bung Hatta, Destinasi Wisata Terbaru 2024

  1. Waktu terbaik untuk berkunjung ke Goa Lowo adalah saat musim kemarau (sekitar April-Oktober) agar dap
  2. at menikmati pemandangan goa dengan lebih baik. Pastikan kembali bahwa perkiraan cuaca di hari kunjungan cerah dan tidak hujan, karena area wisata ini banyak di luar ruangan.
  3. Mengenakan pakaian yang nyaman. Sebaiknya pakaian lengan panjang, serta alas kaki yang aman untuk berjalan di sekitar goa.
  4. Persiapkan tubuh kamu dengan baik karena akan berjalan cukup jauh di dalam goa dan jangan lupa membawa air minum.
  5. Jangan lupa untuk mengikuti petunjuk keamanan yang ada di dalam goa dan selalu berhati-hati saat menjelajah.
  6. Selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan dan menghormati aturan yang berlaku di area wisata.

Itulah ulasan mengenai wisata terbaru 2024 Goa Lowo yang punya fasilitas lengkap serta menyajikan pengalaman berlibur yang seru dan menyenangkan, semoga bermanfaat. (*)

Kategori :