Namun ketika sudah waktunya memasang, kita kesulitan bagaimana cara memasangnya dengan benar.
Maka dari itu, sebelum mulai proses bongkar pasang AC maka Kamu harus memastikan apakah Kamu sudah berpengalaman atau belum.
Jika belum pernah memperbaiki AC, kami menyarankan Kamu untuk menghubungi servis AC.
Mintalah mereka untuk membongkar dan memasang AC di rumahmu. Ini akan lebih aman meskipun Kamu harus mengeluarkan biaya.
2. Siapkan Alat
Jika Kamu memang berpengalaman dalam urusan bongkar dan pasang AC, maka tips yang kedua adalah menyiapkan alat.
Ingat, meskipun terkesan sederhana namun jangan mereka tips yang kedua ini.
BACA JUGA : Cara Menyimpan Berbagai Macam Produk Olahan Susu Dalam Merek Kulkas Terbaik, Tekniknya Berbeda
Menggunakan peralatan seadanya hanya akan membuat proses bongkar dan pasang AC menjadi kurang maksimal. Bahkan dikhawatirkan Kamu malah merusak salah satu komponen AC.
Lalu apa saja peralatan yang Kamu butuhkan? Beberapa peralatan tersebut yaitu:
- Martil atau palu
- Cutter pipa tembaga
- Drill set
- Paku beton
- Obeng berbagai ukuran
- Bor listrik. Jika perlu, Kamu harus menyiapkan Drill Impact
- Kunci L
- Kunci inggris 10” dan juga 12”
- Tang ampere
- Flaring tool set
- Monifol High and low set
- Perak las tembaga
- Alat las, ini digunakan untuk menyambungkan pipa tembaga
- Tangga lipat alumunium
Kemungkinan masih ada alat-alat lainnya yang harus Kamu siapkan.
Kamu bisa meminta saran kepada orang lain yang memang berpengalaman membongkar AC.
Tanyakan apakah ada alat lainnya yang memang perlu Kamu siapkan.
Dengan begitu, proses pembongkaran dan pemasangan AC menjadi maksimal karena semua alat yang Kamu perlukan sudah tersedia.
3. Proses Bongkar Pasang AC
Setelah menyiapkan semua peralatan yang Kamu butuhkan, sekarang waktunya untuk bongkar pasang AC.