SLAWI , DISWAYJOGJA - Usai dicanangkan sebagai zona Kuliner Halal, Aman dan Sehat (Khas), Obyek Wisata Waduk Cacaban akan dijadikan pusat Moci oleh Pemkab Tegal melalui Dinas Porapar.
Kepala Dinas Porapar Kabupaten Tegal Ahmad Uwes Qoroni menyatakan hal itu sebagai tindak lanjut dari deklarasi Slawi Kota Teh Wangi Dunia. Dalam rangkaian Hari Jadi Kabupaten Tegal ke-423 , p ihaknya tengah mematangkan tempat kuliner moci atau ngeteh di sana. ” Ini sekaligus kita branding sebagai sajian khas kearifan lokal yang harus dioptimalkan, ” ujarnya Kamis , 30 Mei 2024 . BACA JUGA:Dongkrak Destinasi di Kabupaten Tegal, Waduk Cacaban Diusulkan Menjadi Tempat Minum Teh Sebelumnya, di OW Waduk Cacaban diadakan kick off Zona Digital dan Zona Khas. Sebagai pengembangan tempat wisata dan kuliner , Zona Khas merupakan kawasan kuliner dengan kedai yang erat kaitannya dengan konsumsi makanan sehari-hari , didukung sarana dan prasarana pelayanan prima bagi konsumen. Melalui Zona Khas diharapkan bisa memberikan perlindungan kepada konsumen , meningkatkan potensi kuliner di berbagai daerah, percepatan sertifikasi halal, pembinaan UMKM. Selain itu, peningkatan kesadaran dan kepercayaan pada halal lifestyle di masyarakat secara global. Lewat zona tersebut, pihaknya ingin membuat pariwisata di Kabupaten Tegal naik kelas dengan memastikan kualitas kulinernya. Termasuk mengembalikan budaya ngeteh (minum teh), moci dengan teh (teh poci) dan sebagai pusat teh di Kabupaten Tegal direncanakan ada di Waduk Cacaban. ” Istilahnya, kalau ingin minum teh poci atau teh berkualitas. Kami arahkan di Waduk Cacaban, ” ungkapnya. BACA JUGA:Waduk Cacaban Punya? Wisata Terbaik 2024 Tegal, Sensasi Naik Perahu Kelilingi Waduk Paling Berkesan Menurutnya, sertifikat Zona Khas akan meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk UMKM yang ada di Waduk Cacaban. Sertifikat ini menjamin bahwa produk-produk yang disajikan telah memenuhi standar halal, aman, dan sehat. Dengan adanya sertifikat ini, Uwes berharap konsumen merasa lebih nyaman dan aman saat mengonsumsi produk-produk yang tersedia , sembari menikmati suguhan teh yang ada. (*)Jadikan Obyek Wisata Waduk Cacaban Tegal sebagai Tempat Pusat Moci
Jumat 31-05-2024,08:30 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : M. Fatkhurohman
Kategori :
Terkait
Senin 15-07-2024,18:51 WIB
Satpol PP Kabupaten Tegal Razia Warung Remang-remang di Obyek Wisata
Jumat 21-06-2024,09:01 WIB
5 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Tegal, Paling Nyaman Untuk Liburan Sekolah
Jumat 31-05-2024,08:30 WIB
Jadikan Obyek Wisata Waduk Cacaban Tegal sebagai Tempat Pusat Moci
Senin 29-04-2024,11:00 WIB
Dongkrak Destinasi di Kabupaten Tegal, Waduk Cacaban Diusulkan Menjadi Tempat Minum Teh
Kamis 04-04-2024,09:00 WIB
BPBD Kabupaten Tegal Terjunkan Satgas di 3 Obyek Wisata Unggulan
Terpopuler
Minggu 01-12-2024,20:03 WIB
CEDEA Rayakan 20 Tahun dengan Peluncuran Produk Baru: CEDEA Korean Food Series
Minggu 01-12-2024,17:28 WIB
Nikmati Musik dengan Cara Berbeda, Samsung Hadirkan Music Frame yang Punya Desain Estetik
Minggu 01-12-2024,22:56 WIB
Demo di Jalan Kusumanegara Ricuh, Kapolresta Yogyakarta terluka
Minggu 01-12-2024,17:20 WIB
Kesempatan Anak Belajar dengan Menyenangkan, Kumon Indonesia Adakan Program Coba Gratis
Minggu 01-12-2024,13:08 WIB
Uji Coba Program, 2.000 Paket Makan Bergizi Gratis Diberikan ke Santri di Kompleks Ponpes Ali Maksum Krapyak
Terkini
Senin 02-12-2024,09:26 WIB
201 Guru Penggerak Brebes Ciptakan Inovasi Tingkatkan Minat Belajar Lewat Panen Hasil Belajar
Senin 02-12-2024,09:16 WIB
RSUD Brebes Fasilitasi 53 Penderita Katarak Daftar Operasi Gratis Meriahkan HUT Korpri
Senin 02-12-2024,09:03 WIB
Seorang Mahasiswi UNY Lulus dengan IPK Tertinggi 3,95 untuk Jenjang Sarjana, Tanpa KKN dan Skripsi
Senin 02-12-2024,09:03 WIB
Komunitas Jogja 90s Mengabadikan Musik yang Lahir di Era 90-an
Senin 02-12-2024,09:02 WIB