DISWAY JOGJA - Kamu tertarik dengan merek kulkas terbaik Sanken? Simak informasinya di bawah ini.
Merek Sanken sendiri sudah beroperasi di Indonesia sejak tahun 1995. Banyak elektronik yang diproduksi oleh Sanken ini, salah satunya merek kulkas terbaik Sanken.
Beragam fiturnya juga tidak kalah menarik dari kulkas lainnya. Untuk itu, yuk simak 6 rekomendasi merek kulkas terbaik Sanken.
BACA JUGA : Simak Tips Menyimpan Daging Dalam Merek Kulkas Terbaik, Agar Kualitasnya Tetap Terjaga
1. Kulkas Sanken 1 Pintu SK-V163F-BK
Kulkas dengan harga Rp 2 jutaan dari Sanken ini bisa menjadi bahan pertimbangan kamu. Kulkas 1 pintu yang memiliki body berwarna hitam elegan ditambah dengan gambar bunga cantik di bagian pintunya. Sanken seri ini dibekali dengan karet PVC sehingga terhindar dari debu dan bakteri luar, tentu saja makanan akan jauh lebih lama segarnya.
2. Kulkas Sanken 2 Pintu SK-G266AH
Kulkas yang tidak akan membuat penggunanya khawatir saat listrik mati, karena kulkas Sanken seri ini memiliki fitur cool look freezer yang dapat mempertahankan suhu dinginnya hingga 13 jam. Lebih dari itu, penyimpanan bagian freezernya jauh lebih besar, sehingga pengguna tidak akan kehabisan tempat freezer yang terbatas. Untuk desain pintunya sudah pasti elegan dengan hiasan kupu-kupu yang dilapisi oleh diamond tempered glass, membuatnya lebih tampil cantik dan elegan.
BACA JUGA : Samsung RT19M300BGS, Merek Kulkas Terbaik 2 Pintu, Minimalis Dengan Teknologi Pendinginan Terbaru
3. Kulkas Sanken 1 Pintu SK-V173A-CB
Pilihan ketiga menampilkan merek kulkas terbaik dengan harga Rp 1 jutaan saja. Bukan hanya murah namun memiliki beberapa teknologi yang pastinya tidak murahan. Dibekali dengan fitur cool look freezer, dimana pengguna tidak perlu khawatir saat listrik mati.
Karena fungsi fitur ini adalah dapat menahan kulkas tetap dingin sampa 13 jam ke depan meski listrik mati. Meski begitu, kulkas ini merupakan jenis kulkas hemat listrik loh. Cocok untuk kamu yang memiliki daya listrik rendah di rumah.
4. Kulkas Sanken 2 Pintu SK-380
Selanjutnya dengan kulkas harga lebih naik sedikit, yaitu Rp 4 jutaan dengan 2 pintu. Kulkas Sanken seri ini dibekali dengan tempat makanan yang jauh lebih leluasa. Memiliki spacious crisper yang dapat menampung makanan dan buah-buah dengan lebih banyak. Ada juga untuk bagian freezernya, kamu dijamin akan lebih puas menyimpan frozen food di suhu tetap -7°.
5. Kulkas Sanken 2 Pintu SK-V231A-CB