8 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Hemat Listrik Harga Mulai Rp2 Jutaan
Minggu 19-05-2024,09:59 WIB
Reporter : Zulfa Atiqoh
Editor : Syamsul Falaq
DISWAY JOGJA - Merek kulkas terbaik 2 pintu memiliki kapasitas yang lebih besar dan memiliki berbagai fitur menarik dengan harga yang bervariasi mulai dari 2 jutaan.
Merek kulkas terbaik 2 pintu biasanya dilengkapi beberapa laci dan tingkatan untuk memudahkan kamu dalam menyimpan makanan lebih banyak termasuk untuk menyimpan ASI.
Merek kulkas terbaik 2 pintu terdapat fitur canggih seperti suhunya dingin lebih cepat untuk menjaga segala sesuatu di dalam kulkas agar tetap dingin meski pintunya dibuka terus-menerus.
Bagi kamu yang memiliki listrik rumah tergolong kecil, sebaiknya memilih merek kulkas terbaik 2 pintu dengan konsumsi daya rendah agar tagihan listrik tidak membengkak.
Berikut 8 rekomendasi brand kulkas berkualitas 2 pintu harga mulai 2 jutaan :
1. Polytron Belleza PRW 23VX
Kulkas ini berkapasitas 220 liter dan memiliki design yang lebar, serta dilengkapi inverter compressor yang dapat menghemat konsumsi daya listrik hingga 20%. Kulkas ini terbuat dari Tempered Glass Door yang anti penyok dan anti karat, membaut kulkas tetap terlihat cantik dan elegan dalam jangka waktu yang panjang. Selain itu, terdapat fitur deodorizer yang menjaga kulkas agar terbebas dari berbagai macam bau makanan.
Harga : Rp3.529.000 - Rp3.549.000
2. Sanken SK-V231A-CB Gold
Kulaks ini memiliki dinding yang tebal dan kuat, dilengkapi karet pintu berkualitas yang membuat kulkas ini jadi pilihan terbaik bagi kamu. Kulkas ini diklaim lebih cepat dingin, suhu dan kesegaran makanan akan lebih stabil dan terjaga, serta kompresornya mampu bekerja lebih singkat. Dengan kapasitas 230 liter dan konsumsi daya sebanyak 116 watt, kulkas ini cocok bagi kamu yang ingin meng hemat energi.
Harga : Rp4.450.000
3. Panasonic NR-BB210V-H
Kulkas ini dilengkapi dengan teknologi inverter dan sensor pintar yang bisa menghemat energi dan menjaga makanan agar tetap segar. Teknologi Ag Clean Filter dapat mengeluarkan ion perak yang berfungsi untuk membersihkan jamur dan bakteri, serta mencegah bau tidak enak di dalam kulkas. Keunggulan lainnya yaitu terdapat tempered glass tray yang kuat dan tahan banting, sehingga memudahkan kamu untuk membersihkan kulkas.
Harga : Rp4.290.000 - Rp4.341.000
BACA JUGA : 7 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Jenis Freezer Low Watt Dan Berkualitas
4. Changhong FTM155DB
Merek kulkas terbaik 2 pintu ini bisa untuk menyimpan ASI agar tidak basi dan dapat membekukan makanan secara cepat dan sempurna agar makanan tidak gampang basi dengan suhu mencapai -24 derajat.
Kulkas ini terbuat dari material berkualitas tinggi, sehingga penggunaannya cocok untuk jangka waktu lama dan memiliki kapasitas kulkas 122 liter dan konsumsi daya listrik sebanyak 80 watt.
Harga : Rp3.599.000
5. Sharp SJ-236MG-GB
Kulkas ini memiliki desain yang elegan dan modern dengan kapasitas sekitar 200 liter dan konsumsi daya listrik sebanyak 100 watt, serta memiliki freezer yang sangat besar dan laci sayur yang luas.
Selain itu, kulkas ini dilengkapi fitur yang canggih dan inovatif dengan sistem pendingin optimal, rak kaca yang kokoh, lampu LED yang terang, penghilang bau tidak sedap, pembuat es batu yang praktis, dan konsumsi daya listrik yang rendah.
Harga : Rp2.999.000 - Rp5.284.000
6. LG GN-B202SQIB
Kulaks ini memiliki rak yang kokoh dengan Tempered Glass Material yang kuat untuk menahan bobot hingga 150 kg. Dengan fitur andalannya yaitu Moist Balance Crisper yang berfungsi untuk menguapkan sisa air dari makanan, sehingga keseimbangan embun dalam kotak ataupun rak terjaga dengan baik. Selain itu, kapasitas kulkas ini cukup besar sekitar 202 liter dan konsumsi daya listriknya antara 70 watt hingga 125 watt.
Harga : Rp3.750.000 - Rp6.299.000
BACA JUGA : 5 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Jenis Freezer Box Hemat Listrik, Cocok Untuk Bisnis Dan Rumah Tangga
7. AQUA Japan AQR-D270
Kulkas ini bisa untuk menyimpan alat rias karena memiliki cosmetic box. Kulkas ini dibekali Teknologi Full Insulation berfungsi untuk mempercepat proses pendinginan dengan konsumsi daya listrik hanya sekitar 50 watt.
Dilengkapi fitur Air Flow yang mampu mengalirkan udara dingin dengan merata di seluruh bagian ruangan di dalam kulkas. Dengan bigger vegetable box, kulkas ini dapat menyimpan sayuran lebih banyak, sehingga cocok untuk kamu yang hobi memasak.
Harga : Rp3.699.000 - Rp3.733.000
8. Samsung RT19M300BGS
Kulkas ini dibekali kompresor inverter digital yang secara otomatis dapat bekerja dengan lebih cepat, mengurangi kebisingan, dan keausan mesin untuk kinerja lebih tahan lama. Selain itu, silengkapi anti-bacterial seal yang berfungsi untuk mencegah bakteri masuk dan menumpuk, sehingga berbagai macam sesuatu di dalamnya akan lebih aman dan higienis. Kulkas ini termasuk hemat energi dan tidak akan membuat tagihan listrik membengkak karena konsumsi dayanya hanya berkisar 100 watt.
Harga : Rp3.498.000 - Rp4.599.000
Itulah beberapa rekomendasi merek kulkas terbaik 2 pintu hemat listrik harga mulai 2 jutaan. Semoga bermanfaat! (*)
Kategori :