DISWAY JOGJA - Merek kulkas terbaik dari Amerika Serikat memang jarang terdengar di kalangan masyarakat Indonesia.
Masyarakat Indonesia lebih familiar dengan beberapa merek kulkas terbaik seperti Sharp, Polytron, LG, hingga Samsung.
Jika diminta menyebutkan salah satu merek kulkas terbaik dari Amerika Serikat tampaknya menjadi persoalan yang cukup sulit.
BACA JUGA : 6 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Untuk Menyimpan Kebutuhan Rumah Tangga
Meski begitu, pemahaman mengenai merek kulkas terbaik dari Amerika Serikat perlu untuk ditingkatkan.
Pasalnya merek-merek asal Negeri Paman Sam tersebut tidak bisa disepelekan atau dianggap remeh.
Dikutip DISWAY JOGJA dari People, ada dua merk kulkas asal Amerika Serikat yang dinobatkan menjadi lemari es terbaik sepanjang 2024. Kedua merek tersebut adalah KitchenAid dan Sub-Zero. Nama-nama yang sangat asing bukan?
BACA JUGA : 7 Penyebab Merek Kulkas Terbaik Mengeluarkan Suara Berisik Banget, Jangan Dianggap Remeh
Agar tidak menjadi asing lagi, berikut adalah ulasan mengenai dua merek kulkas terbaik Amerika Serikat tahun 2024.
Sub-Zero
Nama Sub-Zero mungkin jarang sekali dibahas oleh masyarakat di Indonesia. Tetapi di negara asalnya, Sub-Zero terkenal akan kemewahannya yang hakiki.
Kemewahan merk kulkas Sub-Zero Nampak pada desainnya yang ramping dan keandalan yang tahan lama. Desain Sub-Zero dirancang langsung oleh para desainer yang sudah punya kapasitas di bidangnya.
BACA JUGA : Intip Perbandingan Merek Kulkas Terbaik Dari Korea Selatan, Samsung vs LG Dari Segi Kelebihan dan Kekurangan
Salah satu desainer interior kenamaan bernama Hilary Matt bahkan memberikan rekomendasi yang tak biasa karena kehebatan Sub-Zero.
"Saya selalu merekomendasikan lemari es Sub-Zero karena dirancang dengan elegan dan bisa bertahan rata-rata 20 tahun lamanya," ujar Matt seperti dikutip dari People.