Sensasi Masak Sambil Tiktokan, Berikut Merek Kulkas Terbaik Samsung, Punya Fitur AI Super Canggih

Senin 13-05-2024,00:35 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

Cooling Type : Triple Cooling.

Icemaker : Twist Ice maker.

Garansi : 1 tahun.

Fitur AI Samsung Bespoke 4-Door-Flex

Salah satu fitur yang paling menarik dari kulkas ini adalah Tailored Meal Plan. 

Fitur ini menggunakan kecerdasan buatan (AI) untuk membuat rekomendasi menu diet yang sesuai dengan kebutuhan penggunanya. 

BACA JUGA : 6 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik 2 Pintu Low Watt 2024, Dijamin Hemat Energi, Tagihan Listrik Irit

Dengan kulkas ini, kamu dapat memilih jenis diet yang ingin kamu jalani. Mode jenis diet yang tersematkan dalam kulkas ini seperti diet vegan, diet vegetarian, diet bebas gluten, atau diet lainnya.

Setelah kulkas merekam jenis diet yang ingin kamu jalani, kulkas akan merekomendasikan menu-menu yang sesuai dengan jenis diet yang kamu pilih.

Selain fitur Tailored Meal Plan, kulkas ini juga memiliki fitur Image-to-Recipe. Fitur ini memungkinkan kulkas untuk mengenali bahan makanan dengan menggunakan kamera internal kulkas.

Setelah bahan makanan dikenali, kulkas akan menampilkan daftar resep yang dapat dibuat dengan bahan-bahan tersebut.

Fitur ini sangat berguna untuk kamu yang ingin memasak dengan bahan-bahan yang tersisa di kulkas.

Selain fitur-fitur di atas, merek kulkas terbaik ini juga memiliki fitur AI Vision Inside. Dengan adanya fitur ini, kulkas mampu menggunakan kamera internal untuk memantau kondisi makanan di dalam kulkas. 

Jika ada makanan yang mendekati tanggal kedaluwarsa, kulkas akan memberikan peringatan kepada pengguna. Fitur ini sangat berguna untuk mencegah makanan terbuang percuma.

Tampilan Mewah Samsung Bespoke 4-Door-Flex

Tak hanya menarik dalam segi fitur canggih berkat penggunaan AI saja, kulkas terbaru Samsung satu ini juga punya tampilan yang menarik.

Kategori :