Filosofi Tumpeng, Sajian Nasi Berbentuk Kerucut Beserta Resepnya

Rabu 19-07-2023,15:00 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Penta Daniel Pratama

Tidak ketinggalan juga dengan filosofi lauk pauk yang ada didalam sajian tumpeng seperti, ikan asin yang menggambarkan kebiasaan gotong royong. Telur rebus yang bermakna kebulatan tekad serta daging ayam yang menjadi simbol patuh terhadap Sang Pencipta. 

 

Resep Membuat Nasi Tumpeng

Bahan-bahan:

  • 3 liter beras
  • 1 liter beras ketan
  • Perbandingan beras dengan beras ketan adalah 3:1
  • 4 liter santan kental dari 4 butir kelapa ukuran besar6 ruas jari kunyit ukuran besar4 ruas jari jahe ukuran besar, memarkan1 sdt cengkih2 batang kayu manis
  • 5 batang sereh ukuran besar, memarkan
  • 10 lembar daun salam
  • 2 butir biji pala, pecahkan
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Pertama, cuci beras terlebih dahulu hingga bersih lalu rendam bersama dengan beras ketan selama satu jam. Jika sudah, tiriskan.
  2. Kemudian kukus beras yang sudah di rendam dalam panci yang airnya sudah mendidih selama 30 menit hingga aron.
  3. Selagi menunggu kukusan beras, blender kunyit dengan segelas santan hingga larut.
  4. Campurkan juga larutan santan dan kunyit beserta sisa santan lalu godok bersama dengan bumbu lain dan garam hingga mendidih.
  5. Setelah beras aron, pindahkan ke wadah lain dan siram dengan rebusan santan yang mendidih. Lakukan sambil diaduk rata dan emudian diamkan hingga santan menyerap sempurna.
  6. Kukus kembal nasi aron hingga 30 menit dan tumpengmu akhirnya pun jadi.

 

Sajikanlah bersama dengan menu lain seperti ayam goreng, tempe kering, telur, perkedel dan lain sebagainya. Selamat mencoba!

Kategori :