Pria Mabuk di Yogyakarta Diamankan Karena Bawa Pedang, Sempat Mengejar Pembeli Angkringan

Sabtu 24-12-2022,08:39 WIB
Editor : Imron Rosadi

YOGYAKARTA, DISWAYJOGJA.ID - Seorang remaja diamankan polisi lantaran membawa senjata tajam jenis pedang di kawasan Jl Jenderal Sudirman Jetis Yogyakarta.

Remaja tersebut berinisial DR (20) yang merupakan warga Gowongan, Jetis, Yogyakarta.  

Saat melakukan aksinya, pelaku diketahui dalam kondisi mabuk dan tengah mencari seseorang sambil membawa pedang dengan panjang sekitar 70 centimeter.

BACA JUGA:Mau Malam Tahun Baruan di Jogja? Hotel Berbintang Ini Menawarkan Promo, Bisa Lihat Malioboro dari Ketinggian

Menurut keterangan polisi, aksi tersebut terjadi pada hari Rabu malam 21 Desember 2022 sekitar pukul 21.00 WIB, tepatnya di Gapura Gang Gondolayu atau sebelah Timur Hotel Phoenix Jalan Jendral Sudirman, Cokrodiningratan, Jetis, Yogyakarta. 

Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja mengatakan petugas patroli mendapatkan laporan dari warga terkait orang membawa sajam. 

"Selanjutnya petugas mendatangi TKP dan mengamankan terlapor," katanya, Kamis 22 Desember 2022.

BACA JUGA:Soal Dugaan Peluru Nyasar yang Menimpa Anak 4 Tahun di Sleman, Begini Kata Kapolda DIY

Menurutnya, saat diamankan remaja tersebut dalam keadaan mabuk.  

AKP Timbul menambahkan terlapor membawa pedang karena sedang mencari seseorang yang diincarnya. 

"Saat itu sempat mengejar seorang pembeli di angkringan, tetapi tidak sempat melukai orang tersebut," ujarnya. 

BACA JUGA:Dishub Sleman Larang Kendaraan Tidak Laik Membawa Siswa Studi Tur

Oleh karena bikin resah, selanjutnya pelaku diamankan oleh warga dan kemudian diserahkan ke petugas dari Polsek Jetis Yogyakarta yang sedang melaksanakan patroli. (*)

 

Kategori :