YOGYAKARTA (Disway Jogja) - Libur Idul Adha tahun ini bisa dimanfaatkan untuk berwisata bareng keluarga.
Salah satu tujuan wisata yang tak pernah sepi adalah Yogyakarta. Destinasi-destinasi wisata memesona di Yogyakarta ini sayang untuk dilewatkan.
Berikut ini rekomendasi tempat wisata di Yogyakarta untuk menghabiskan waktu liburan Idul Adha 1443 Hijriah.
1. Pantai Kukup
Pantai di Gunungkidul memang tidak diragukan lagi daya tariknya. Pantai Kukup adalah salah satu destinasi favorit wisatawan yang ingin liburan keluarga di pantai.
Pantai Kukup memiliki daya tarik yang tak dimiliki pantai lain yaitu batu karang besar yang persis seperti di Tanah Lot, Bali.
2. Sungai Mudal
Airnya yang jernih dan lokasi yang masih asri menjadikan Sungai Mudal cocok buat destinasi liburan keluarga.
Tempat wisata yang berada di Kabupaten Kulon Progo ini juga memiliki berbagai wahana seru untuk dijajal.
3. Museum Mini Sisa Hartaku
Melihat lebih dekat Gunung Merapi bisa dilakukan di Museum Mini Sisa Hartaku. Selain itu, wisata akan diajak untuk meresapi dahsyatnya letusan merapi di museum ini.
Museum Mini Sisa Hartaku menyimpan ratusan koleksi peralatan rumah tangga yang sudah tak utuh lagi.
4. Seribu Batu Songgo Langit
Seribu Batu Songgo Langit berada di bawah pepohonan pinus yang menjulang tinggi. Tempat wisata di Bantul ini menawarkan banyak pengalaman seru liburan dengan menaiki jeep, outbond, camping hingga traking.
5. Museum Sonobudoyo
Wisatawan yang ingin mengenal kebudayaan dan sejarah Jawa bisa mampir ke Museum Sonobudoyo.
Museum ini memiliki ribuan koleksi benda-benda bersejarah dari zaman kerajaan dahulu.
Itu tadi rekomendasi tempat wisata di Yogyakarta untuk mengisi waktu liburan Iduladha ini. Jangan sampai liburan kali ini terbuang sia-sia ya. (jpnn)