Tiket Kereta Lebaran Terjual 57 Persen, Puncak Arus Mudik Diprediksi 28 Maret 2025

Penumpang melakukan boarding dengan sistem face recognition di Stasiun Yogyakarta, Senin (24/3/2025). Puncak arus mudik diprediksi pada tanggal 28 Maret 2025. --Foto: Anam AK/diswayjogja.id
YOGYAKARTA, diswayjogja.id - PT KAI telah menjual tiket kereta angkutan lebaran 2025 secara nasional sebanyak 57 persen per tanggal 23 Maret 2025.
Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir mendominasi okupansi tertinggi untuk penumpang keberangkatan dan kedatangan. Sementara Stasiun Yogyakarta menjadi destinasi ketiga penumpang kereta lebaran 2025.
Direktur SDM & Umum KAI, Rosma Handayani, mengatakan setiap Daop siap dalam rangka angkutan lebaran 2025, di mana operasional KA meningkat 8 persen dari tahun sebelumnya. Ia memastikan dari sisi SDM, sarana dan prasarana telah siap untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada penumpang.
"Secara total dari sejak angkutan lebaran itu dijalankan sampai tanggal 23 Maret 2025, tiket terjual juga sudah mencapai secara nasional jarak jauh dan lokal, itu mencapai angka 57 persen sampai dengan hari kemarin," ujar Rosma, usai Apel Gelar Pasukan Posko Angkutan Lebaran 2025, di halaman timur Stasiun Yogyakarta, Senin (24/3/2025).
PT KAI menyiapkan total 988 KA untuk operasional angkutan Kereta Lebaran 2025. Tiga stasiun dengan okupansi tertinggi yaitu Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Yogyakarta.
BACA JUGA : Pastikan Mudik Aman, Daop 6 Gelar Apel Pasukan Posko Angkutan Lebaran 2025
BACA JUGA : 202.332 Tiket Mudik Terjual, Ini 4 Kereta dengan Okupansi Capai 70 Persen
"Jadi, kalau melihat seperti itu memang (stasiun) Yogyakarta persiapannya harus luar biasa, karena termasuk yang lima tertinggi keberangkatan dan lima tertinggi kedatangan," katanya.
Hingga tanggal 23 Maret 2025, penumpang keberangkatan Kereta Lebaran 2025 tertinggi yaitu Stasiun Pasar Senen dengan jumlah 51.076 penumpang, Stasiun Gambir sebanyak 31.377 penumpang, dan Stasiun Yogyakarta sebanyak 24.063 penumpang. Sementara untuk kedatangan yakni Stasiun Pasar Senin dengan 22.884 penumpang, Stasiun Gambir sebanyak 17.116 penumpang, serta Stasiun Yogyakarta dengan 16.824 penumpang.
"(Total penumpang) kenaikannya 4 persen ya, meningkat dari tahun lalu. Untuk puncak arus mudik pada tanggal 28 Maret 2025 dan arus baliknya tanggal 6 April 2025," kata Rohma.
KAI Daop 6 Yogyakarta Antisipasi Daerah Rawan
Executive Vice President Daop 6 Yogyakarta, Bambang Respationo, mengatakan pihaknya telah mengantisipasi daerah rawan melalui pemeriksaan rutin sarana dan prasarana, diantaranya dengan memeriksa jalur untuk tambahan, menambah penjagaan area perlintasan liar termasuk daerah yang rawan.
BACA JUGA : Tujuh Kereta Lebaran Tambahan Disiapkan dari Stasiun Daop VI Yogyakarta
BACA JUGA : Dua Kereta Ekonomi PSO di Stasiun Lempuyangan Catat Penjualan Tinggi Angkutan Lebaran 2025
"Dari sisi keselamatan kita sudah melakukan pemeriksaan baik prasarana maupun sarana. Kemudian juga personel kita tambah di area-area rawan. Untuk prasarana sendiri kita sudah punya alat material untuk siaga, yaitu di tiga tempat Stasiun Wates, Patukan, dan Purwosari," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: