13 Ribu Lebih Hektare Sawah Akan Panen, DP3 Sleman Pastikan Petani Bisa Nikmati Harga Gabah yang Sesuai

13 Ribu Lebih Hektare Sawah Akan Panen, DP3 Sleman Pastikan Petani Bisa Nikmati Harga Gabah yang Sesuai

13 ribu lebih hektare sawah di Sleman siap panen-Foto by Dnews-

JOGJA, diswayjogja.id - Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DP3) Kabupaten Sleman memastikan petani bisa menikmati harga gabah sesuai Harga Pembelian Pemerintah (HPP).

Hal ini seiring terbitnya peraturan baru tentang ketentuan harga gabah yang tertuang dalam Keputusan Badan Pangan Nasional (Bapanas) nomor 14/2025 tentang perubahan atas Harga Pembelian Pemerintah (HPP) dan Rafaksi Harga Gabah dan Beras. 

"Aturan tersebut menugaskan Bulog untuk menyerap harga gabah sebesar Rp6.500 per kilogram. Ketentuan ini menggantikan perincian harga sebelumnya, yang memperhitungkan beberapa syarat seperti kualitas kadar air hingga derajat sosoh. Ketentuan rafaksi sudah tidak berlaku lagi," kata Plt Kepala DP3 Sleman, Suparmono, Kamis (13/2/2025). 

Suparmono mengatakan, pada 4 Februari 2025 telah ditandatangani komitmen bersama penyerapan gabah petani sesuai HPP antara DP3 Sleman, Perum BULOG Kantor Wilayah D.I. Yogyakarta, DPD Perpadi Kabupaten Sleman dan Kodim 0732/Sleman.

Penandatangan komitmen tersebut dilakukan di ruang Rapat Kenanga Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY. 

BACA JUGA : Tuntut Pencairan Tukin, Dosen Hingga Mahasiswa UGM Gelar Aksi Demo

BACA JUGA : Sri Sultan Hamengku Buwono X Berharap PSIM Yogyakarta Promosi ke Liga 1

Pembelian Gabang Kering Panen

Perum Bulog sebagai Badan Usaha milik negara, dalam hal ini akan melakukan pembelian gabah kering panen (GKP) di tingkat petani dengan harga Rp 6.500/kg dan beras dengan harga Rp 12.000/kg di gudang Perum Bulog DIY. 

"Kami akan melakukan pendampingan dalam pelaksanaan kegiatan serap gabah dan beras sesuai dengan komitmen bersama tersebut," ujarnya. 

Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman, kata Suparmono, sejauh ini telah memetakan wilayah yang berpotensi panen sepanjang bulan Februari hingga April 2025.

Perkiraan Angka Luas Panen

Perkiraan angka luas panen sebesar 13.439 hektar dengan jumlah produksi padi yang dihasilkan mencapai 85.729 ton Gabah Kering panen (GKP) atau 69.329 ton untuk Gabah Kering Giling (GKG).

Jumlah panen tersebut setara dengan 39.381 ton beras. Ia meyakini, 40 persen atau setara 11.229 ton dari hasil panen periode ini di Sleman berpotensi diserap oleh Bulog. 

Tata cara pembelian gabah petani pun telah diatur melalui Peraturan Bapanas nomor 17 tahun 2025 tentang petunjuk teknis pengadaan gabah kering panen dan beras untuk cadangan beras pemerintah.

BACA JUGA : Arjuna Laporkan Ayah dan Kakak Kandungnya ke Polres Brebes Usai Aniaya Ibu Penderita Stroke Terekam CCTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jogja.tribunnews.com