Wisata Terbaru 2024 Ketep Pass: Daya Tarik, Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk

Wisata Terbaru 2024 Ketep Pass: Daya Tarik, Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk

View Gunung dari wisata terbaru 2024 Ketep Pass Magelang-visitjawatengah.jatengprov.go.id-

Saat berada di Menara Langit Merapi, bisa menyaksikan ke berbagai arah dari Ketep Pass. Pengunjung bisa menikmati panorama Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Sumbing, Telomoyo, Prau, dan Andong dari sudut yang menawan. 

3. Ketep Volcano Theatre 

Di wisata terbaru 2024 Ketep Pass juga ada gedung bioskop yang diberi nama "Ketep Volcano Thearthre" yang memutarkan film dokumenter tentang aktivitas Gunung Merapi.

Gedung bioskop ini memiliki kapasitas tempat duduk sebanyak 78 kursi dan judul film yang ditayangkan adalah "Merapi Tak Pernah Ingkar Janji".

Film tersebut merupakan film dokumenter yang menceritakan letusan Gunung Merapai pada tahun 2010 lalu.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Taman Naura Magelang, Cek HTM dan Aktivitas Menariknya Disini

BACA JUGA : 3 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Magelang Punya Pesona Aduhai, Dijamin Bikin Betah

4. Ketep Volcano Center 

Daya tarik lainnya yang ditawarkan oleh Ketep Pass ini adalah keberadaan museum vulkanologi yang diberi naman Ketep Volcano Center .

Museum yang satu ini menyajikan informasi seputar Gunung Merapi yang di dalamnya ada beberapa koleksi. Mulai dari miniatur Gunung Merapi, batu-batuan dari letusan gunung berapi dan lainnya.

5. Plataran Panca Arga 

Dari plataran ini, wisatawan bisa menyaksikan panorama Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Sumbing, Telomoyo, Prau, dan Andong.

Nama Plataran Panca Arga berasal dari bahasa Jawa, panca berarti lima dan arga berarti gunung. Selain itu, terdapat informasi mengenai lima gunung tersebut di plataran ini.

Fasilitas di Ketep Pass

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: travel.kompas.com