Wisata Terbaru 2024 Pantai Klayar : Keindahan Pelepas Penat, Cek Harga Tiketnya Disini

Wisata Terbaru 2024 Pantai Klayar : Keindahan Pelepas Penat, Cek Harga Tiketnya Disini

Wisata terbaru 2024 Pantai Klayar Pacitan--Foto by pande

Tiket Masuk Wisata Pantai Klayar

Untuk menikmati objek wisata yang indah ini, pengunjung tidak perlu khawatir mengenai biaya.

Karena, tiket masuknya terbilang murah dan sangat terjangkau mulai dari Rp10.000 – Rp15.000. Begitu juga dengan tarif parkir yang berlaku, terjangkau untuk semua kendaraan.

  • Tiket Masuk Anak : Rp10.000
  • Tiket Masuk Dewasa : Rp15.000

Jam Buka Wisata Pantai Klayar


Jam buka wisata terbaru 2024 Pantai Klayar--Foto by merdeka.com

Pengunjung dapat menikmati objek wisata ini di waktu kapan pun.

Karena buka setiap hari dan selama 24 jam. Namun tentunya, pengunjung juga harus berhati-hati jika ombak sedang tinggi.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Pantai Tiska Lampung, Punya Daya Pikat Memukau, Cek Selengkapnya

BACA JUGA : Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bukit Soka Puncak Parangtritis : Menikmati Alam Dengan Baik

Fasilitas Wisata Pantai Klayar

Di pantai klayar juga sudah tersedia fasilitas umum yang memadai seperti toilet, lahan parkir yang luas, mushola, ojek, pasar kerajinan dan kendaraan ATV.

Untuk menyewa ATV, Kamu cukup membayar tiket 50.000 untuk 2 orang, bisa jadi  pelengkap untuk menimati perjalanan di pantai klayar.

Lokasi Wisata Pantai Klayar

Lokasi dari wisata ini berada di Pacitan, sebuah sisi selatan Jawa Timur dan berbatasan dengan Wonogiri di Jawa Tengah.

Lebih tepatnya lagi, wisata ini berada di Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan sekitar 40 km ke arah barat dari Kota Pacitan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: youtube.com/@raekhanchannel