Cara Tepat Menyimpan Daging Sapi Dalam Merek Kulkas Terbaik

Cara Tepat Menyimpan Daging Sapi Dalam Merek Kulkas Terbaik

Cara Tepat Menyimpan Daging Sapi Di Merek Kulkas Terbaik-www.freepik.com-

DISWAY JOGJA - Daging sapi yang masih mentah yang baru saja dibeli sebaiknya segera kamu simpan di dalam merek kulkas terbaik supaya daging tidak cepat membusuk.

Kamu perlu mengetahui cara menyimpan daging sapi di dalam merek kulkas terbaik supaya kesegarannya bisa bertahan lama. Meskipun daging sapi tidak langsung diolah, sebaiknya daging sapi mentah lebih baik disimpan pada suhu ruang tidak melebihi dua jam.

Karena jika lebih dari itu, maka daging akan berisiko terkontaminasi oleh bakteri yang akan membuat daging tersebut cepat busuk. Maka dari itu, menyimpan daging mentah di merek kulkas terbaik bisa memperlambat proses pertumbuhan bakteri.

Penyimpanan daging sapi di merek kulkas terbaik juga ada tata caranya lagi. Cara menyimpan daging sapi yang mentah di kulkas dengan cara menyimpan daging sapi yang matang di kulkas tentu akan berbeda.

BACA JUGA : Cara Membersihkan Kaca Merek Kulkas Terbaik Jenis Showcase Dengan Mudah Dan Aman

Berikut cara yang tepat untuk menyimpan daging di kulkas :

1. Potong daging dalam ukuran yang kecil

Daging sapi yang dibeli biasanya masih dalam bentuk potongan yang besar. Ketika kamu akan menyimpannya di kulkas, maka alangkah baiknya daging dipotong-potong terlebih dahulu.

Daging yang dipotong dengan ukuran kecil-kecil, akan membuat proses pencairan nantinya jadi lebih mudah. Selain itu, cara ini juga akan membuat kamu mengurangi kontak tangan secara langsung dengan daging yang lain yang belum hendak diolah.

Kamu cukup ambil porsi daging yang hanya akan diolah saja, sehingga kesegaran pada daging sisanya akan tetap terjaga karena tidak tersentuh langsung dengan tangan kamu.

2. Bungkus daging dengan rapat

Bungkus daging secara rapat. Karena jika terdapat sedikit celah saja, maka akan membuat udara dingin masuk ke dalam daging dan mengakibatkan freezer burn atau pembentukan bunga es pada daging freezer.

Hal itu bisa membuat daging jadi mengeras dan kualitasnya jadi menurun. Kamu bisa memakai aluminium foil atau plastik yang ramah lingkungan untuk membungkus daging.

3. Masukkan ke dalam wadah penyimpanan

Cara yang lain untuk mencegah daging terjadi freezer burn yaitu simpan daging dalam wadah yang kedap udara. Pastikan bahwa wadah tersebut dalam kondisi bersih dan rapat ketika ditutup.

Cara ini bisa menjaga kelembapan, rasa, kesegaran, dan kandungan gizi pada daging selama beberapa bulan kedepan.

BACA JUGA : Cara Menggunakan Freezer Yang Salah Dan Membuat Merek Kulkas Terbaik Cepat Rusak

4. Beri label tanggal

Jenis daging yang disimpan di kulkas biasanya beragam. Hal ini bisa membuat kamu bingung ketika akan memilih daging yang ingin diolah.

Supaya pengolahan daging bisa maksimal, maka sebaiknya berikan label tanggal pada daging yang kamu simpan dalam kulkas.

Dengan demikian, maka kamu bisa mengolah daging berdasarkan pada waktu penyimpanannya (first in, first out). Cara ini bisa mencegah kamu menyimpan daging dalam waktu yang terlalu lama hingga daging menjadi rusak.

5. Simpan di dalam freezer kulkas

Pengawetan pada daging sapi yang mentah bisa dilakukan dengan cara menyimpannya di dalam kulkas ataupun di dalam freezer. Daging mentah yang tersimpan di kulkas bisa awet selama beberapa hari kedepan.

BACA JUGA : Kenali Fungsi Karet Pada Pintu Merek Kulkas Terbaik dan Cara Membersihkannya

Tetapi, jika kamu belum memiliki rencana untuk mengolah daging dalam beberapa hari ke depan, maka sebaiknya daging sapi yang mentah langsung saja disimpan di dalam freezer kulkas. Daging yang disimpan dalam kondisi beku bisa bertahan sampai beberapa bulan.

Kamu tidak perlu mencuci daging mentah sebelum diletakkan di dalam kulkas. Karena jika dicuci, maka daging akan menyimpan banyak air. Air tersebut justru dapat memicu pertumbuhan jamur dan bakteri yang bisa mengakibatkan makanan jadi busuk.

Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan dalam menyimpan daging sapi di dalam merek kulkas terbaik secara tepat, sehingga daging sapi bisa lebih awet. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: