Sajikan Panorama Alam Unik, Simak Pesona Wisata Terbaru 2024 Pantai Kukup Gunungkidul

Sajikan Panorama Alam Unik, Simak Pesona Wisata Terbaru 2024 Pantai Kukup Gunungkidul

Simak Pesona Wisata Terbaru 2024 Pantai Kukup Gunung Kidul-nagantour.com-google

Keindahan wisata terbaru 2024 Pantai Kukup yang tidak boleh kamu lewatkan berikutnya adalah keindahan terumbu karang yang berada dibawah lautnya. 

Inilah yang menjadi primadona dari pantai Gunungkidul ini. Bagaimana tidak, pada permukaan air lautnya yang begitu jernih nampak ikan-ikan yang berenang diantara terumbu karang.

Jika dilihat lebih dekat, Pantai Kukup ini termasuk ke dalam kawasan perairan yang dangkal. Selain itu, kamu juga bisa melihat batu besar yang ada di tepi pantai.

3. Pulau Karang di Kawasan Pantai

Di Pantai Kukup sendiri ada sebuah pemandangan yang membuatnya nampak seperti Tanah Lot di Bali yaitu dengan adanya sebuah pulau karang yang berada tepat di timur pantai bernama Pulau Jumino.

Hanya dengan menyusuri jembatan penghubung yang telah disediakan, wisatawan dapat dengan mudah mengakses Pulau Jumino.

BACA JUGA : Magisnya Cahaya Warna-warni Goa Gong Pacitan, Wisata Terbaru 2024 Eksplore Keajaiban Bawah Tanah

4. Tempat Ritual Warga

Wisata terbaru 2024 pantai di Gunungkidul ini terkenal dengan misteri dan legenda setempat. Masyarakat lokal masih mempertahankan tradisi upacara rutin atau ritual.

Kamu bisa merencanakan liburan bertepatan dengan pelaksanaan ritual sedekah yang biasanya diadakan setiap bulan Muharram atau yang dikenal dalam bahasa jawa sebagai Suro.

Ritual ini diadakan sebagai ekspresi rasa syukur atas hasil laut dan rezeki yang di dapat selama satu tahun.

Rute Menuju Pantai Kukup

Lokasi Pantai Kukup ini terbilang mudah ditemukan karena memang tidak jauh dari wisata pantai lainnya. Pertama, kamu bisa melewati jalur Jogja-Solo hingga kearah Candi Prambanan.

Ketika bertemu dengan pertigaan, kamu bisa ambil jalur kanan lurus saja hingga sampai di Jalan Baron. Nah, pantai Gunungkidul satu ini lokasinya terletak 1 kilometer Pantai Baron.

Akses jalan ke kawasan pantai sudah cukup baik sehingga bisa dilewati dengan mudah oleh kendaraan bermotor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: youtube.com/@itripid