5 Wisata Terbaru 2024 Bertema Religi Pacitan, Rekomendasi Liburan Panjang Idul Adha

5 Wisata Terbaru 2024 Bertema Religi Pacitan, Rekomendasi Liburan Panjang Idul Adha

Rekomendasi wisata religi di Pacitan--

DISWAY JOGJA - Ada libur panjang bertepatan dengan hari raya Idul Adha 2024. Umat Muslim dapat mengunjungi wisata terbaru 2024 religi untuk mengisi waktu liburan. Simak rekomendasi wisata religi di Pacitan untuk menghabiskan libur panjang Idul Adha.

Objek wisata terbaru 2024 di Pacitan tidak hanya didominasi oleh destinasi alam yang menawarkan keindahan. Kota dengan 1001 Gua ini memiliki banyak tempat wisata religi. Berikut lima rekomendasi wisata religi untuk long weekend Idul Adha.

Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Religi Pacitan

1. Sarean Gede Semanten

Wisata terbaru 2024 bernuansa Sarena Gede Semanten di Desa Semanten, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur merupakan Makam ulama Besar Pacitan bernama Kh Abdul Manan Dipomenggolo. Ia merupakan murid KH Hasan Besari Ponorogo yang menjadi tonggak pendidikan pesantren tertua di Jawa saat itu.

Mbah Abdul Manan wafat pada tahun 1700-an. Sebelum wafat, ia mendirikan Pondok Tremas yang menjadi awal lahirnya perguruan Islam di Arjosari, Pacitan. Perjuangan Mbah Abdul Manan untuk menyebarkan syariat Islam sudah diakui. Bahkan, makamnya menjadi rangkaian jamaah lokal dan luar daerah.

2. Makam Mbah Ketok Jenggot

Makam Mbah Kethok Jenggot di Dusun Kulak, Desa Tremas, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan merupakan tempat bersejarah. Konon ribuan tahun yang lalu, Mbah Kethok Jenggot membersihkan tumpuan alas, lalu membuka Tanah desa Tremas dengan menggunakan kekuatannya.

Saat muda, Mbah Kethok jenggot bernama Raden Bagus Sudarmaji. Perubahan nama tersebut bukan tanpa alasan. Dia memiliki janggut panjang yang tidak bisa dipotong, sehingga orang menyebutnya Mbah Kethok Jenggot. Keraton Surakarta Hadiningrat telah menetapkan Makam Mbah Kethok jenggot sebagai cagar budaya.

BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Gua Pacitan, Suguhkan Eksotisme Alam Wajib Kamu Kunjungi

3. Makam Kanjeng Jimat

wisata terbaru 2024 religi lainnya di Pacitan adalah makam Kanjeng Jimat yang terletak di Dusun Kebonredi, Desa Tanjungsari, Kabupaten Pacitan. Sebagai situs bersejarah, makam ini cocok untuk menjadi rangkaian kunjungan wisatawan.

Kanjeng Jimat pernah menjabat sebagai Bupati Pacitan ketiga. Ia dikenal sebagai penyebar agama Islam yang berasal dari Arjowinangun. Sebuah desa yang terletak di sebelah timur Sungai Grindulu.

Selain hari-hari besar Islam, makam Kanjeng Jimat rutin dikunjungi para jamaah setiap Jumat malam. Pengunjung yang datang ke makam Kanjeng Jimat akan disuguhkan dengan suasana yang tenang dan sejuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: