Mengenal Merek Kulkas Terbaik NoFrost dan DeFrost, Simak Penjelasannya Disini

Mengenal Merek Kulkas Terbaik NoFrost dan DeFrost, Simak Penjelasannya Disini

Mengenal Merek Kulkas Terbaik NoFrost dan DeFrost--Google.com

Berbeda dengan kulkas No Frost yang memiliki sistem otomatis untuk mencairkan bunga es, kulkas Defrost memerlukan perhatian dan intervensi manusia dalam membersihkan embun es yang terbentuk.

Cara Kerja Kuklas Defrost

Kulkas Defrost bekerja dengan cara menonaktifkan sementara unit pendinginan untuk memulai proses penghilangan embun es. Ini dapat dilakukan dengan dua cara dengan mematikan pengaturan suhu atau memutuskan aliran listrik ke kulkas. Embun es yang terbentuk di dinding freezer atau bagian lainnya akan mulai mencair setelahnya.

Proses penghilangan embun es ini membutuhkan waktu dan perlu dipantau secara rutin. Setelah embun es sepenuhnya mencair, perlu membersihkan dan mengeringkan bagian dalam kulkas sebelum menghidupkannya kembali.

Prosedur ini perlu dilakukan secara berkala, tergantung seberapa cepat embun es terbentuk di dalam kulkas.

BACA JUGA : Freezer Kulkas Tidak Berfungsi Normal, Begini Cara Merawat dan Mengatasi Freezer Tidak Beku

Contohnya, pada kulkas 1 pintu, pembentukan embun es sering terjadi. Jika tidak diatasi secara manual, embun es akan terus menumpuk dan mengganggu proses pendinginan.

Selain itu, akumulasi embun es juga akan mengurangi ruang penyimpanan untuk makanan dan minuman, sehingga perlu ditangani secara teratur agar kulkas tetap berfungsi dengan baik.

Itulah ulasan mengenai merek kulkas terbaik Nofrost dan Defrost. Semoga bermanfaat (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: