Menu Buka Puasa Yang Enggak Boleh Skip Serta Praktis!

Menu Buka Puasa Yang Enggak Boleh Skip Serta Praktis!

Menu Buka Puasa--IDN Times

DISWAY JOGJA - Enggak nyangka di tahun 2024 ini sudah memasuki bulan Ramadan. Biasanya pada bingung nih mau buat apa untuk menu buka puasa nanti.

Sebenarnya banyak rekomendasi menu buka puasa satu bulan penuh ini. Hanya saja terkadang kita suka bingung aja gitu, karena udah berkali-kali nyoba ini dan itu.

Namun, ada beberapa yang sering kita coba dan itu menyehatkan untuk berbuka puasa. Menu buka puasa kali ini sangat praktis serta tidak memakan waktu yang lama.

Berikut ada beberapa rekomendasi menu buka puasa yang dapat kamu lakukan di dalam bulan Ramadan ini. Mati di simak dan praktekkan.

1. Kurma

Siapa sih yang enggak kenal sama menu buka puasa kali ini. Pasti makanan ini sudah tidak asing lagi bukan.

Di dalam agama islam menyarankan jika berbuka puasa nanti, makanlah kurma baru minum, entah itu minum air putih kah atau teh atau mungkin es. Dan siapa sangka kurma juga menyehatkan untuk tubuh kita ini.

Manfaat kurma antara lain yaitu untuk pencernaan, anemia, masalah jantung, kanker dan lainnya. Wah gimana kalo misal satu bulan penuh kita konsumsi kurma, gimana tubuh kita enggak sehat coba.

Maka dari itu usahakan ketika berbuka puasa nanti bukanlah dengan kurma. Kalo enggak ada, ya beli, kurma enggak semajal itu kok ada juga yang kecilan.


Buah Kurma--Hello Sehat

BACA JUGA : Manisnya Kolak Pisang Membuat Menu Buka Puasamu Legkap!

2. Kolak Pisang

Selanjutnya adalah menu kolak pisang. Menu ini biasanya sudah umum banget, bahkan banyak juga yang dagang karena emang sebanyak itu peminatnya.

Selain rasanya yang manis, pisang yang di dalam kolak pun kaya akan manfaat serta vitamin. Jadi, enak kan puasa-puasa bukanya yang manis sekaligus sehat untuk tubuh kita.

Untuk cara membuatnya pun tidak begitu sulit. Ini cukup mudah dan praktis, kamu hanya perlu beberapa bahan saja untuk di siapkan.

Misalnya, kamu hanya perlu bahan pisang, atau jika kamu ingin tambahin yang lainnya kamu bisa nambahin singkong atau pun ubi, hal yang semacamnya cocok sama pisang. Setelah itu, kamu tinggal rebus air serta kasih pemanis.

Untuk pemanisnya biasanya di kasih gula aren secukupnya, lalu jika sudah mendidih kamu bisa mengaduknya. Kemudian kamu tambahkan lah toping apa yang kamu inginkan selain pisang.

Dan selesai deh. Praktis bukan, namun jika ingin lebih enak lagi bisa banget ditambahkan santan agar kelihatannya enggak polos-polos gitu.


Kolak Pisang Ubi-Fimela-google

BACA JUGA : Sederhana Namun Lezat: Menu Buka Puasa yang Populer, Cocok untuk Bersama Keluarga

3. Es Buah

Kalo ini sih udah idaman para kita semua. Ketika sedang berpuasa emang beneran haus banget, sampai rasanya pengin minum es buah, enak tuh.

Untuk es buah sendiri kamu juga bebas mau buah apa aja, dan dasarnya apa. Karena mau bagaimana pun buatnya, sepertinya tetap enak.

Agar lebih enak, biasanya siapkan terlebih dahulu nutrijell sampai benar-benar jadi agar. Kemudian kamu bisa potong buah apa yang kamu inginkan.

Setelah itu, untuk pemainnya kamu bisa menggunakan yoghurt dan jangan lupa tambahkan es batu serta buah dan agar yang sudah jadi. Tentu ini sangat segar bukan.

Jika memang tidak suka yoghurt, kamu bisa menambahkan dengan sirup atau yang lainnya yang menurut kamu itu enak. Untuk berbuka puasa nanti tidak udahlah banyak-banyak nanti takutnya mubazir.


Es Buah Segar--pexels.com

BACA JUGA : Mudah dan Butuh Waktu Cepat, 4 Resep Makanan Menu Buka Puasa

Demikian beberapa rekomendasi menu buka puasa yang tidak boleh di Skip. Selain itu, meskipun makanan di atas sering kalian jumpai tapi banyak khasiat yang kita dapat.

Maka dari itu jangan bosan-bosan untuk beberapa rekomendasi makanan yang menyehatkan ya. Karena bagaimana pun agar puasa kita lancar, kita juga harus sehat terus. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: