4 Daya Tarik Unik Wisata Terbaru 2024 Curug Jenggala? Deck Bentuk Hati Hingga Tiga Air Terjun Berdampingan

4 Daya Tarik Unik Wisata Terbaru 2024 Curug Jenggala? Deck Bentuk Hati Hingga Tiga Air Terjun Berdampingan

Wisata Curug Jenggala--google.com

DISWAY JOGJA – Menelusuri kecantikan alam Jawa Tengah, khususnya di Baturraden, Kabupaten Banyumas, akan membawa kita pada keajaiban Curug Jenggala. Tersembunyi di Dusun III Kalipagu, Ketenger, Curug Jenggala bukan sekadar destinasi wisata terbaru 2024.

Inilah tempat wisata terbaru 2024 di mana Sungai Banjaran dan Sungai Mertelu bersatu, menciptakan tiga air terjun menakjubkan dengan ketinggian sekitar 20 meter.

Keunikan Curug Jenggala tak hanya terletak pada keindahan air terjunnya, tetapi juga pada suasana alaminya yang masih terjaga. Tempat wisata terbaru 2024 ini menjadi pilihan tepat bagi mereka yang mencari ketenangan di tengah hiruk-pikuk kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA : Wisata Terbau 2024 Di Sudut Semarang? Yuk Intip 7 Curug Hidden Gems Yang Murah dan Mempesona!

Wisata terbaru 2024 Curug Jenggala: Pesona Keindahan Alam dan Spot Foto Instagramable

Sesampainya di lokasi, pengunjung akan disambut oleh panorama alam yang alami dan spot foto yang tak kalah menarik. Curug Jenggala bukan hanya destinasi wisata biasa; tempat ini mempunyai daya tarik luar biasa yang membuatnya selalu ramai dikunjungi, khususnya pada akhir pekan.

Tak hanya menikmati gemuruh air terjun, pengunjung dapat berswafoto di selfie deck berbentuk hati yang menghadap langsung ke curug. Suasana sekitar Curug Jenggala begitu asri dan segar, menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjung.

Rute Perjalanan Menuju Keindahan Curug Jenggala

Bagi Anda yang ingin menjelajahi kecantikan Curug Jenggala, perjalanan dimulai dari Kota Purwokerto. Dengan jarak tempuh sekitar 14,2 kilometer dan waktu tempuh sekitar 28 menit, Anda akan melewati Jalan Profesor Dr HR Boenyamin, Jalan Raya Baturaden, dan Jalan Kalipagu.

Setibanya di pintu masuk, perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki selama 30 hingga 45 menit melalui medan yang mungkin berlumpur. Sebagai saran, pilihlah sandal sebagai alas kaki agar perjalanan tetap nyaman. Namun, usaha ini akan sebanding dengan keindahan pemandangan yang akan menyertai Anda sepanjang perjalanan.

BACA JUGA : Curug Sikarim! Wisata Terbaru 2024 yang Pernah Mendapat Julukan Swiss Van Java

Daya Tarik Unik Curug Jenggala

1. Deck Bentuk Hati

Di tengah keindahan Curug Jenggala, terdapat sebuah deck besar dari kayu berbentuk hati yang menjadi tempat ideal untuk berswafoto. Latar belakangnya langsung menghadap ke curug, menciptakan gambaran seperti mata air surga yang memukau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: