Wisata Terbaru 2024 Temanggung Terhits? Menjajal Jembatan Bambu Tereksotis Yang Pernah Ada, Wajib Kamu Coba!

Wisata Terbaru 2024 Temanggung Terhits? Menjajal Jembatan Bambu Tereksotis Yang Pernah Ada, Wajib Kamu Coba!

sibajag green canyon--berita99co

DISWAY JOGJA - Indonesia memiliki ribuan pulau yang terbenatang dari Sabang sampai Merauke. Tak heran jika negeri ini kaya akan sumber daya alamnya, apalagi mengenai obyek wisata terbaru 2024 yang berjuta-juta jumlahnya.

Salah satu diantaranya ialah Temanggung, sebuah kota di Provinsi Jawa Tengah. Dikutip dari laman temanggungkab.go.id bahwasanya Temanggung adalah daerah agraris yang mana sebagian penduduknya bermata pencaharian petani, tanah yang subur menghasilkan tumbuhan yang baik.

Merupakan salah satu bukti bahwa Temanggung menyimpan kekayaan alam yang sangat elok, diantara lain dengan adanya berbagai wisata terbaru 2024 yang menjadi destinasi para wisatawan, diantaranya ialah:

BACA JUGA : Belajar Ternak Sambil Piknik? Wisata Terbaru 2024, Cimory On The Valley Semarang Dijamin Nambah Wawasan!

1. Wisata Alam Sewu

Apa sobat pernah mendengar wisata Alam Sewu Temanggung? Jika belum, sobat menemukan artikel yang pas. Wisata ini berlokasi di Desa Giripurno, Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Wisata ini berjarak sekitar 4 km dari Situs Liyangan Purbasari. Sobat bisa menggunakan kendaraan roda dua atau empat untuk menuju wisata ini. Dengan buka setiap hari Senin – Minggu, wisata ini kerap menjadi kunjungan para wisatawan. Dilain sisi karena memang menyuguhkan keindahan alam yang asri.

2. Posong Temanggung

Destinasi wisata terbaru 2024 yang wajib sobat kunjungi selanjutnya adalah Posong Temannggung, wisata yang menyuguhkan keindahan alam terbuka Temanggung. Berlokasi di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung.

Wisata ini buka setiap hari, dari jam 04.00 sampai 16.30 WIB. Saat berada di tempat ini, sobat akan dimanjakan dengan keindahan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing, sangat beruntung jika sobat mendapatkan cuaca cerah jika berkunjung ke sini, karena keindahan alam sangat nampak.

BACA JUGA : Pesona Pink Beach Labuan Bajo? Wisata Terbaru 2024, Pantai Cantik Yang Menjadi Incaran Wisatawan!

3. Curug Surodipo Temanggung

Wisata yang menyuguhkan keasrian alam ada pada curug ini, berlokasi di Tawangsari, Wonosobo, Kabupaten Temanggung. Wisata terbaru 2024 ini penuh sejarah, konon Curug Surodipo merupakan tempat yang berkaitan dengan Pangeran Diponogoro dan para pengikutnya.

Dilain sisi, tempat ini memiliki keindahan alam yang luar biasa. Lokasinya yang cukup tersembunyi menghadirkan suasana asri pas untuk healing melepas penat. Untuk jam operasionalnya dibuka jam 08.00 sampai 16.00 WIB, setiap hari Senin – Minggu.

4. Situs Liyangan Purbasari

Wisata terbaru 2024 Situs Liyangan Temanggung sangat rekomendasi bagi sobat yang ingin berwisata sambil belajar sejarah. Sebuah situs cagar budaya terbesar, dan jugu dipercaya bahwa dul tempat ini adalah sebuah desa atau perkampungan.

Karena ada bukti batuan candi, sisa-sisa bangunan tempat tinggal, dan alat-alat rumah tangga dari tanah liat, logam, batu, serat kain, dan keramik. Wisata ini buka setiap hari Senin – Minggu jam 08.00 – 18.00 WIB.

BACA JUGA : Pesona 5 Wisata Terbaru 2024 Pantai Lombok! Paling Populer dan Eksotis, Wajib Kamu Kunjungi Untuk Healing!

5. Green Canyon Temanggung

Rekomendai wisata Temanggung terakhir adalah Green Canyon. Berlokasi di Jalan Tambi Sibajag, Sibajag, Canggal, Candiroto, Temanggung.

Menyuguhkan konsep menarik yang jarang sobat temui di tempat wisata lainnya. Karena sobat akan melihat jembatan bambu yang bagus dan panjang berada di sekitar Bukit Sikendil, sanagat mempesona jika dipandang mata.

Sobat juga bisa mengelilingi wisata ini sambil berjalan menikmati udara segar yang ada di sekitar. Selain itu wisata ini memiliki spot foto yang menarik untuk diabadikan.

Wisata terbaru 2024 ini sangat cocok untuk sobat yang akan menghabiskan waktu liburan berasama keluarga maupun pasanagan. Untuk jam operasionalnya, buka pukul 08.00 – 16.00.

Itulah beberapa wisata terbaru 2024 Temanggung yang tak hanya menyuguhkan akan keindahan alamnya saja, melainkan sobat juga bisa belajar akan sejarah yang ada di wisata tersebut. Sangat langka bukan? Temanggung memang beda. Selamat berlibur sobat, jangan lupa selalu menjaga sopan, santun, dan ketertiban jika kita berada di tempat wisata. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: