5 Rekomendasi AC Mini Portable yang Cocok Untuk Kamar Tidur

5 Rekomendasi AC Mini Portable yang Cocok Untuk Kamar Tidur

AC mini portable yang cocok untuk kamar tidur--

DISWAY JOGJA - Apabila Anda sedang mencari AC yang pas diletakkan di kamar tidur, tidak perlu pusing karena ada banyak rekomendasi AC mini portable yang cocok untuk kamar tidur Anda.

Kurangnya ventilasi udara di ruang kamar tidur membuat udara kamar menjadi engap dan panas. Tentunya, Anda membutuhkan alat pendingin untuk menjadikan kamar tidur menjadi lebih sejuk dan dingin.

Namun, jika memilih AC biasa dirasa terlalu boros dan sesak, maka Anda bisa memilih AC mini portbale untuk menyejukkan ruang kamar tidur Anda.

Artikel ini akan memberikan informasi terkait rekomendasi AC mini portable yang cocok untuk kamar tidur. Simak hingga akhir ya.

BACA JUGA:3 Rekomendasi TV LED Terbaik 2023 Hemat Awet dan Harga Terjangkau! Penasaran? Simak Ulasannya Dibawah ini

Udara panas pada kamar tidur tentunya membuat tidur Anda menjadi tidak nyenyak. Karena itu adanya pendingin ruangan akan sangat membantu. 

Apabila Anda tidak ingin membeli AC biasa karena masalah harga atau terlalu besar jika diletakkan di kamar tidur, maka menggunakan AC mini Portable bisa menjadi pilihan terbaik Anda.

Ada banyak rekomendasi AC mini portable yang cocok untuk kamar tidur, diantaranya yaitu:

1. Xiaomi AC Portable Microhoo

AC ini muncul dengan bodi yang small dan bobot yang ringan. Karenanya pendingin ruangan jenis ini sangat mudah dibawa ke mana-mana.

Dengan memiliki dua fungsi menyejukkan dan juga membersihkan udara membuat kelembapan suhu kamar Anda menjadi terjaga.

Tidak perlu khawatir pula terkait suara AC yang berisik saat bekerja. Karena AC yang termasuk dalam mini portable ini sudah dilengkapi dengan kipas yang senyap, sehingga tidak menimbulkan suara bising. Harga yang ditawarkan dari Xiaomi AC portable Microhoo ini yaitu berkisar Rp 350.000.

BACA JUGA:5 AC Portable Hemat Listrik dengan Tangki Besar yang Siap Sejukkan Rumahmu, Nomor 2 Paling Laris!

2. Artic Air Cooler

AC mini portable ini dilengkapi dengan fitur antimikroba yang dapat membunuh kuman. Suara yang dihasilakan saat beroperasi pun tidak menimbulkan suara bising.

Harga yang dibanderol dari pendingin ruangan jenis ini yaitu sekitar Rp 180.000. Dengan membelinya Anda tidak lagi merasa kepanasaan saat tidur di kamar.

Ukuran dari AC ini didesain minimalis dan kecil, sehingga tidak banyak makan tempat jika diletakkan di kamar tidur. 

Artic Air Portable menjadi lebih unik karena terdapat 7 warna LED, yang membuat tampilannya menjadi semakin menarik.

3. Tori Air Cooler THC-030

Dengan desain yang minimalis, AC mini portable ini sangat cocok untuk kamar tidur Anda. Produk ini memiliki roda sehingga mudah dipindahkan dan memiliki mode hambusan yang beragam.

Tori Air Cooler ini juga dilengkapi tiga mode semburan angin, sehingga udara sejuk yang dihasilkan akan lebih optimal. Harga yang dibanderol AC mini ini yaitu berkisar Rp 800.000 saja.

BACA JUGA:Ketahui Perbedaan AC Portable dengan AC Standing Floor, Jangan Sampai Keliru!

4. AC Mini Symphony Silver

Pendingin ruangan ini memiliki fitur i-pure, dimana perangkat ini dapat menyaring polutan di udara dalam sebuah ruangan sehingga memiliki kualitas udara yang sehat dan nyaman.

Selain itu, AC mini ini didesain dengan bodi yang ramping dan mudah dipindahkan. Dengan harga berkisar Rp 1.000.000 menjadikan AC Mini Portable ini sangat pas untuk diletakkan di kamar tidur Anda.

5. Air Cooler Sharp

AC mini jenis ini sangat cocok untuk kamar tidur Anda karena kemampuan utama dari AC ini adalah dapat mendinginkan ruangan menjadi dua kali lebih efektif. Hal ini karena Air Cooler sharp memiliki empat ice pak.

Selain itu juga terdapat fitur swing louvers yang dapat menyebarkan udara secara merata dalam sebuah ruangan.

Harga yang ditawarkan dari AC ini yaitu berkisar Rp 1.800.000 yang sudah dilengkapi dengan LED Control panel serta remote.

BACA JUGA:3 Air Cooler Pilihan yang Dingin dan Berkualitas, Lebih Murah dan Hemat Listrik dari AC Portable!!!

Itulah informasi terkait rekomendasi AC Mini Portable yang cocok untuk kamar tidur. Selamat mencoba. (*).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: