Harga vivo V29 dengan Aura Light Portrait with Smart Lighting Control, Bagus Hpnya Keren Hasil Fotonya!

Harga vivo V29 dengan Aura Light Portrait with Smart Lighting Control, Bagus Hpnya Keren Hasil Fotonya!

Vivo 29--

DISWAY JOGJA - Tersedia dalam tiga pilihan warna, Vivo V29 dibanderol Rp 6.999.000 untuk varian RAM 12 GB + 8 GB diperluas dengan varian ROM 512 GB dan Rp 5.999.000 untuk varian RAM 8 GB + 8 GB diperluas dengan varian ROM 256 GB. Pre-order dibuka hingga 14 September 2023 di seluruh channel online dan offline.

“Sebagai wujud komitmen vivo dalam menghadirkan inovasi fotografi smartphone yang canggih dan terdepan, kali ini dengan bangga vivo meluncurkan vivo V29.

Smartphone ini datang dengan teknologi Aura Light Portrait with Smart Lighting Control,” ucap Fendy Tanjaya, Product Manager vivo Indonesia.

BACA JUGA:Rekomendasi 10 HP China Bagus dan Murah, Harga Mulai 2 Jutaan Saja!

Fendy menambahkan, dukungan Aura Light Portrait dengan teknologi Smart Lighting Control mampu menghadirkan potret optimal sesuai standar Professional Photo Studio.

Teknologi potret terbaru ini memiliki kemampuan mengontrol pencahayaan subjek dalam foto secara cerdas.

Tak hanya pada aspek fotografi, Vivo juga mengedepankan aspek estetika dalam setiap pengembangan produknya, termasuk Vivo V29. Vivo pertama kali meluncurkan tiga pilihan warna berbeda untuk seri V di Indonesia.

Vivo V29 hadir dalam tiga warna menarik: Velvet Red, Peak Blue, dan Noble Black. Pengguna bisa tampil percaya diri dengan Vivo V29 untuk menyempurnakan tampilan sehari-harinya. Tertipis di segmennya, smartphone ini hanya memiliki ketebalan 7,46 mm dan bobot 186 gram.

Dibalut dengan teknologi Color Changing Technology, warna Velvet Red yang menawan terinspirasi dari budaya Indonesia, antusiasme dan kecintaan terhadap warna merah.

Varian Peak Blue juga menghadirkan proses industri terbaru yang berhasil diperkenalkan Vivo, yakni partikel magnetik 3D yang inovatif.

BACA JUGA:Dibawah 5 Jutaan, Ini 5 Rekomendasi HP Samsung A Series Paling Laris Tahun 2023

Sedangkan Noble Black didesain untuk memberikan kesan mewah dan elegan, terinspirasi dari keindahan bintang di langit malam.

Tak hanya estetika, Vivo V29 juga didesain dengan mempertimbangkan ergonomis. Vivo V29 hadir dengan layar 1,5K AMOLED 120Hz berukuran 6,78 inci.

Saat ini dari segi performa, Vivo V29 didukung mesin bertenaga untuk memenuhi tuntutan penggunaan smartphone yang andal di berbagai kondisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: