Yuk Simak Lokasi Wisata Baru di Yogyakarta, yang Jauh Lebih Menarik daripada Jalan-jalan di Malioboro

Yuk Simak Lokasi Wisata Baru di Yogyakarta, yang Jauh Lebih Menarik daripada Jalan-jalan di Malioboro

Yuk Simak Lokasi Wisata Baru di Yogyakarta, yang Jauh Lebih Menarik daripada Jalan-jalan di Malioboro--

DISWAY JOGJA - Yogyakarta selama ini identik dengan Malioboro. Dulu orang berwisata ke Yogyakarta, pasti tujuan utamanya ke Malioboro. 

Yogyakarta punya banyak destinasi wisata. Selain Malioboro, Yogyakarta juga punya destinasi wisata alam, berupa pantai, bukit, dan juga kawasan hutan pinus.

Yogyakarta juga menyimpan potensi pariwisata budaya, musium keraton Yogyakarta, wisata kuliner dan juga wisata candi peninggalan sejarah yang layak dikunjungi, seperti Borobudur, Prambanan, dan beberapa candi lainnya.

Namun, saat ini kawasan Yogyakarta semakin ‘berwarna’ dengan dibangunnya sejumlah destinasi wisata baru, yakni wisata kekinian yang menyajikan spot foto menarik bagi anak muda.

Diantara sekian banyak objek wisata baru di Yogyakarta, inilah beberapa destinasi wisata baru yang harus anda kunjungi, bila sedang ke Yogyakarta.

1. Langlang Buana.

Langlang Buana di Sleman, Yogyakarta. Objek wisata ini tergolong masih baru, namun memiliki ratusan jumlah pengunjung setiap harinya.

Alasan utamanya yakni banyak tersedia spot foto menarik, yang bisa dijadikan latar belakang foto. Dibangun pada tahun 2019 di kawasan Agrowisata Bhumi Merapi, anda akan mendapatkan sensasi keliling dunia hanya dalam satu lokasi.

Apalagi jika spot foto yang disajikan dibuat mirip dengan aslinya, jadi serasa persis berlibur ke luar negeri. Beberapa hal yang menarik untuk dikunjungi di kawasan Langlang Buana, antara lain:

Bangunan Santorini.

Tidak perlu jauh-jauh pergi ke Yunani hanya untuk melihat kemegahan dan keunikan dari bangunan Santorini, di Jogja juga ada.

Salah satu objek andalan dari Langlang Buana Yogya, yakni bangunan dengan perpaduan warna putih dan biru.

Pernah terjadi peristiwa gunung meletus mengerikan di Santorini, namun tempat tersebut kini disulap menjadi salah satu objek wisata yang sangat indah.

Terdapat Underground Baker Street.

Tentu bukan Underground Baker Street asli, melainkan sebuah bangunan yang dipastikan mendekat dalam hal kemiripan nya.

Perlu diketahui, Underground Baker Street merupakan jalur kereta bawah tanah yang ada di London, Inggris.

Konsep yang diambil sangat menarik, yakni masa lampau dengan bangunan tembok yang terbuat dari batu bata.

Untuk menambahkan kesan vintage, pengelola Langlang Buana juga memberikan replika telepon umum lama berwarna merah di sebelahnya.

Lukisan Mural Penuh Makna.

Daya tarik lain yang juga menjadi alasan kenapa tempat wisata hits ini selalu ramai dikunjungi yakni adanya lukisan mural.

Memang banyak didapati lukisan sejenis di berbagai tempat. Namun kali ini merupakan lukisan mural penuh makna yang mengambil konsep renaissance, yakni antara ke 14 hingga ke 17.

Arsitektur Alpen House Khas Swiss.

Langlang Buana juga menyediakan spot foto yang khas dengan pegunungan, tepatnya pegunungan swiss.

Alpen House merupakan sebuah perkampungan yang ada di Swiss dengan konsep bangunan unik. Ciri khas bangunannya yakni terbuat dari kombinasi antara kayu dan batu.

Harganya lumayan untuk satu pengunjung yang masuk, yakni Rp 30.000. Biaya tersebut masih belum termasuk sewa kostum sebagai pelengkap foto ketika berada di dalam lokasi. Harganya bervariasi, namun rata-rata dikenakan tarif 20.000 rupiah.

Selain itu, masih ada biaya lain yang harus dikeluarkan untuk parkir kendaraan. Motor dikenakan tarif parkir 2.000 rupiah, sedangkan mobil 5.000 rupiah.

Langlang Buana dibuka setiap hari mulai pukul 08.30 hingga 17.30. Waktu terbaik untuk berkunjung ke destinasi wisata tersebut yakni pagi atau sore hari.

2. Heha Ocean View.

Mungkin anda pernah mendengar nama ini? Jika belum, maka anda wajib menyimak ulasan berikut. Heha Ocean View adalah tempat wisata dengan panorama cantik Pantai Selatan, yang diresmikan pada Februari 2021 lalu.

Kawasan wisata ini berlokasi di Gunung Kidul, dan masih satu konsep dengan Heha Sky View. Hanya saja bukan pemandangan lampu kota dan keindahan tatanan kota yang disuguhkan. Melainkan perpaduan antara pantai dengan tebing tinggi yang ada di sebelahnya.

Lokasinya yang luas sangat memungkinkan pengunjung untuk memanfaatkan semua fasilitas yang ada. Selain tebing dan pantai, objek wisata ini juga menawarkan berbagai spot foto dengan panorama alam, khususnya Pantai Selatan.

Apa saja yang dimiliki Heha Ocean View?  Pemandangan pantai dan tebing yang indah.  Heha Ocean View ini dibangun di atas lahan luas yang berada di tepi pantai.

Gulungan ombak dari kejauhan yang tiada henti juga terlihat menakjubkan. Ditambah angin laut yang terkadang membuat suasana semakin syahdu.

Spot foto menarik Heha Ocean View. Daya tarik berikutnya adalah banyaknya spot foto yang menarik. Beberapa spot juga terlihat unik dengan memakai konsep yang ada di luar negeri.

Ada juga balon udara yang dinamakan Heha Air Baloon. Spot ini menjadi salah satu paling favorit bagi wisatawan.

Bukan hanya sebuah replika, namun memang balon udara asli yang bisa dinaiki. Akan tetapi tentunya tidak dapat terbang seperti halnya balon udara sebagai alat transportasi.

Sebagai tempat melihat sunset. Heha Ocean View juga memiliki daya tarik lain, yakni sebagai tempat melihat matahari terbenam.

Untuk sekelas destinasi wisata dengan berbagai daya tarik dan kelebihan, harga yang ditawarkan cukup murah. Ada pembagian harga tiket sesuai dengan hari berkunjung. Untuk senin sampai jumat, anda cukup mengeluarkan biaya sebesar Rp15.000.

3. Citra Grand Mutiara Waterpark.

Sesuai namanya, ini adalah objek wisata yang menawarkan wahana permainan air sebagai daya tarik utamanya.

Tempat ini tidak pernah sepi pengunjung, baik di hari aktif maupun hari libur. Namun demikian, suasana semakin riuh ramai ketika liburan tiba.

Destinasi wisata ini, bukan hanya untuk wisata keluarga. Banyak lembaga, instansi sekolah yang sedang ada kegiatan diluar atau kelompok masyarakat lainnya, yang berlibuur bersama ke kawasan Citra Grand Mutiara waterpark.

Konsep kolam yang unik menjadi alasan utamanya, dimana anda tidak hanya menemukan genangan air saja.

Selain itu, taman wisata di Yogya ini menggunakan konsep petualangan atau yang lebih dikenal dengan Treasure Adventure.

Diantara daya tarik yang bisa dinikmati di kawasan wisata air ini adalah:

Water Playground.

Water playground termasuk wahana yang menjadi daya tarik waterpark di Yogya ini. Kolam ini hanya memiliki kedalaman 40 cm dan dikhususkan bagi anak-anak.

Kedalaman tersebut pastinya sangat aman, jadi anda tidak perlu khawatir. Di dalamnya juga terdapat beberapa wahana, yakni ember tumpah, water slider mini, dan pancuran.

Kolam Dewasa.

Daya tarik lainnya yakni kolam dewasa. Setiap wisata waterpark pasti memiliki jenis kolam ini yang memiliki kedalaman 1meter hingga 2 meter.

Kolam Busa.

Kolam busa termasuk yang paling banyak diminati, terutama kalangan anak-anak. Busa tersebar merata di seluruh permukaan kolam.

Inilah yang menjadikan anak-anak lebih memilihnya dari kolam lain. Kedalamannya hanya sebatas mata kaki, jadi dipastikan aman bagi para pengunjung. Tertarik untuk mencoba. Ke Yogya saja!!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: