Hati-Hati! Ada Rekayasa lalu Lintas Buka Tutup di Ruas Jalan Ajibarang–Batas Kota Purwokerto Sepanjang 2,3 Km

Hati-Hati! Ada Rekayasa lalu Lintas Buka Tutup di Ruas Jalan Ajibarang–Batas Kota Purwokerto Sepanjang 2,3 Km

Ada Perbaikan Ruas Jalan Ajibarang–Batas Kota Purwokerto Sepanjang 2,3 Km, Diberlakukan Rekayasa Lalin Buka Tutup --

BANYUMAS (Disway Jogja) – Warga yang akan melintasi ruas jalan Ajibarang-batas Kota Purwokerto sepanjang 2,3 Km harap berhati-hati.

Sebab di jalur tersebut ada pelaksanaan perbaikan jalan di mana pada kegiatan tersebut dibuat pengaturan rekayasa lalu lintas dengan diberlakukan buka tutup.

Kegiatan perbaikan jalan yang sudah mulai dilakukan per hari Kamis (2/6) kemarin dan direncanakan selesai pada Sabtu bulan depan, (2/7) mendatang.

“Kita mulai sosialisasi, dan hari ini mulai ada pengerjaan cuma persiapan saja, tetapi efektifnya itu per hari Senin,” kata Muhammad Seno Saputro, PPK 2.2 Provinsi Jawa Tengah kepada Radarbanyumas.co.id.

Untuk pengerjaan perbaikan ruas jalan Ajibarang-batas Kota Purwokerto, terbagi dua segmen pekerjaan.

“Ruas Ajibarang batas kota Purwokerto ada dua segmen, 1,3 km dari Jembatan Mengaji ke arah Ajibarang, panjang 1,3 Km. Segmen keduanya dari simpang Ajibarang maju dikit sepanjang kurang lebih 1 Km ke arah Purwokerto,” tambahnya.

Dalam pelaksanaan perbaikan itu, sepanjang 2,3 Km badan jalan akan dilakukan overlay.

“Nah ini nanti kita overlay, overlay satu badan jalan. Ada yang satu lapis ada yang dua lapis,” lanjutnya.

Ia pun menjelaskan, dengan adanya perbaikan itu, rekayasa lalu lintas untuk kendaraan berat tidak dialihkan, seperti yang dilakukan pada rehabiltasi Jembatan Mengaji beberapa waktu lalu.

Namun jika pengendara tidak ingin perjalanannya terhambat, ia menganjurkan, silahkan menghindari ruas jalan tersebut dan mencari alternatif lain.

“Kalau pengalihan tidak, ini buka tutup aja, beda dengan jembatan Mengaji, kalau mengajikan itukan kita ada kendaraan berat tidak boleh lewat, kalau ini tidak, buka tutup. Cuma memang kalau tidak mau macet monggo, dari kendaraan-kendaraan bisa mutar,” terangnya.

Pelaksanaan perbaikan jalanpun akan dilakukan dan dibuka tutup pada jam 09.00 WIB hingga 15.00 WIB.

“Kenapa dipilih jam itu untuk menghindari jam sibuk, jadi jam sibuk sinikan seruas ini jam setengah 7 sampai jam 9 orang berangkat kerja, berangkat sekolah, pulang kerja kalau sore jam 4 sampai jam 5 itu jam sibuk, makanya kita kerjakan jam 9 sampai 3 sore saja pelaksanannya. Habis itu normal lagi tidak ada buka tutup,” pungkasnya. (win/ttg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbanyumas.co.id