PSIM Jogja Matangkan Fisik Pemain Muda Jelang Kompetisi Elite Pro Academy 2025/26
PSIM Jogja terus menggenjot persiapan tim kelompok usia menjelang bergulirnya kompetisi Elite Pro Academy (EPA) 2025/26, di lapangan Kenari, Kota Yogyakarta. --dok. PSIM Jogja
Meski baru pertama kali mengikuti ajang EPA, Andhika menyebut bahwa PSIM sudah memiliki gambaran tentang ritme dan atmosfer kompetisi.
Hal ini berkat pengalaman pemain U-16 dan U-18 yang telah aktif di Piala Soeratin.
“Meski baru pertama kali ikut EPA, gambaran untuk menjalani kompetisi sudah ada bagi tim. U16 dan U18 sudah punya pengalaman selama scouting di Soeratin kemarin,” tuturnya.
BACA JUGA : Gelandang Tengah PSIM Jogja Rahmatso Dipanggil Timnas Tajikistan untuk Laga Intenasional
BACA JUGA : PSIM Jogja Bekuk Malut United, Van Gastel Ungkap Kunci Kemenangan Tim
Sementara untuk U-20, masih ada tantangan karena beberapa pemain masih terlibat dalam ajang Porda. Namun, proses regenerasi pemain terus dilakukan.
“U-20 juga sudah ada gambaran, tapi beberapa pemain masih ada di Porda. Jadi, sambil mencari pelapis-pelapisnya, kita sudah harus bisa mempersiapkan,” imbuhnya.
Manajemen PSIM Jogja tidak membebani tim EPA dengan target tertentu. Namun, Andhika dan jajaran pelatih tetap menanamkan semangat tampil maksimal demi kebanggaan suporter dan masyarakat Kota Yogyakarta.
“Harapannya, kita sudah harus siap mengikuti EPA 2025/26. Meskipun kita sebagai peserta baru, jangan sampai kita gagal. Gagal artinya bukan kalah terus, tetapi kita bisa menampilkan yang terbaik,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: