4.Kawah Sikidang Dieng
Tempat wisata Wonosobo yang menawarkan pengalaman serupa adalah Kawah Sikidang Dieng yang terletak di Bakal Buntu, Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara.
Wisata kawah memukau ini dibuka mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB, kamu hanya perlu membayar Rp35.000 per orang untuk bisa berkeliling di sekitar kawah dengan jembatan kayu dan ke Candi Arjuna.
BACA JUGA : Wisata Pantai Selong Belanak: Pengalaman Berlibur yang Tenangkan Jiwa, Simak Lengkapnya Disini
BACA JUGA : Wisata Seru Gili Meno di Lombok, Sensasi Menikmati Alam dengan Suasana Paling Menenangkan
5.Bukit Sidengkeng
Bukit Sidengkeng adalah tempat wisata malam Dieng yang menawarkan panorama indah, dan pemandangan telaga warna di bawahnya.
Perlu diketahui bahwa untuk sampai ke puncak Bukit Sidengkeng, kamu nantinya harus melewati Wana Petak 9, salah destinasi wisata populer di Dieng.
6.Bukit Skoter
Wisata bukit Skoter ini viral karena menawarkan sajian alam yang indah dan pemandangan yang menakjubkan, terdapat sejumlah spot yang disediakan untuk dimanfaatkan sebagai latar belakang foto.
Untuk menikmati keindahan dari wisata puncak bukit kamu harus trekking selama kurang lebih 15 menit, dengan pemandangan perkampungan Dieng yang mendamaikan jiwa.
7.Curug Sikarim
Bagi penyuka petualangan wisata Curug Sikarim dapat jadi opsi pilihan, wisata curug indah di atas awan ini memiliki ketinggian mencapai 90 meter.
Akses ke destinasi bisa dikatakan sangat menantang, sehingga sebaiknya wisatawan datang menggunakan kendaraan roda dua.
BACA JUGA : Wisata Bukit Sempana Nusa Tenggara Barat: Daya Tarik, Tiket Masuk, Jam Buka dan Lokasi Lengkap
BACA JUGA : Deretan Wisata Karawang Cocok untuk Healing di Akhir Pekan, Ajak Keluarga atau Teman Ke Sini