diswayjogja.id - Liburan bersama pasangan menjadi salah satu cara untuk meningkatkan keharmonisan dalam sebuah hubungan.
Indonesia sendiri kaya akan tempat-tempat romantis yang dapat dijelajahi untuk menghabiskan waktu bersama dengan orang terkasih.
Tempat-tempat romantis tersebut kaya akan keindahan alam yang luar biasa, menciptakan momen berkesan.
Penasaran di mana saja? Berikut ini adalah beberapa tempat wisata romantis di Indonesia yang bisa kamu kunjungi bersama pasangan tercinta.
BACA JUGA : 5 Spot Terbaik Menikmati Pemandangan City Light Jogja, Suasana Romantis Memanjakan Mata
Tempat wisata romantis di Indonesia
1. Raja Ampat, Papua
Raja Ampat menjadi surga bagi pasangan yang suka menyelam, karena di tempat ini kamu bisa melihat keindahan bawah laut yang luar biasa.
Kamu juga bisa menikmati pemandangan pulau-pulau karst yang eksotis, seperti Pulau Wayag, Pulau Pianemo, atau Pulau Misool.
Jangan lewatkan juga pemandangan matahari terbenam di salah satu pulau terpencil Raja Ampat.
Duduk berdua di tepi pantai sembari menikmati keindahan langit yang berubah warna tentu menjadi momen yang romantis dan mengesankan.
BACA JUGA : Romantis Dan Terkini! Pilihan Wisata Malam Hits Di Bandung, Terkenal Populer Dijamin Betah Sampai Pagi
2. Pulau Bintan, Kepulauan Riau
Di Pulau Bintan, kamu bisa menikmati pantai-pantai pasir putih yang cantik bersama pasangan.