BACA JUGA : 3 Rekomendasi Pinjol Limit 10 Juta yang Tidak Punya DC Lapangan, Jamin Kenyamanan Transaksimu
BACA JUGA : Butuh Dana Tunai 20 Juta Cepat Cair? Simak 8 Pilihan Pinjaman Tanpa Jaminan Langsung Cair Resmi OJK 2025
3. Pemantauan dan Pelacakan
Dari sini, penjual dapat melacak transaksi yang berasal dari setiap kreator TikTok affiliate menggunakan kode unik tadi.
Hal tersebut memungkinkan penjual untuk mengkalkulasi besaran komisi yang akan diberikan kepada kreator berdasarkan penjualan atau tindakan tertentu.
Syarat Mendaftar TikTok Affiliate
Berikut beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi kreator afiliasi TikTok:
- Akun TikTok yang digunakan memenuhi pedoman komunitas.
- Mempunyai lebih dari 1.000 pengikut.
- Berusia minimal 18 tahun.
- Mengunggah konten video TikTok dalam 28 hari terakhir.
Cara Mendaftar TikTok Affiliate
Apabila sudah memenuhi persyaratan tersebut, maka kreator sudah dapat mendaftarkan akun dalam program afiliasi TikTok. Berikut langkah-langkahnya:
- Masuk ke akun TikTok (login).
- Buka menu Profil.
- Akses menu Shop dengan menekan ikon garis tiga bertumpuk di sudut kanan atas.
- Pilih TikTok Studio, lalu ketuk menu Monetisasi.
- Akses menu Toko TikTok untuk Kreator.
- Buka menu Komisi.
- Tekan tombol Tambahkan Produk.
- Isi dan verifikasi data diri pengguna.
- Tambah produk TikTok affiliate.
- Tunggu hingga permintaan disetujui oleh penjual.
BACA JUGA : Pinjol Legal Mudah Cair Limit 50 Juta Bunga Rendah, Sudah Berizin OJK Terjamin Aman Dan Cepat
Setelah permintaan berhasil disetujui, kreator sudah bisa mempromosikan produk dengan cara menambahkan tautan pada video TikTok yang diunggah.
Penghasilan Menjadi TikTok Affiliate
Salah satu alasan utama banyak orang bergabung dengan TikTok Affiliate adalah potensi pendapatan yang besar.
1. Besaran Komisi
Setiap produk atau penjual menawarkan komisi yang berbeda-beda. Misalnya, komisi untuk produk tertentu bisa mencapai 10%-30% dari harga jual.
2. Jumlah Produk yang Dipromosikan
Semakin banyak produk yang Kamu promosikan, semakin besar potensi komisi yang Kamu peroleh.
Oleh karena itu, banyak kreator memilih untuk mempromosikan berbagai jenis produk untuk memaksimalkan penghasilan mereka.