Oleh karena itu, pastikan kamu untuk membersihkan filter setidaknya sekali dalam satu atau dua bulan, serta perlu menggantinya jika memang kondisinya sudah tidak memungkinkan.
Semua tentu tergantung pada penggunaan dan tingkat kekotoran AC di dalam ruangan kamu, sehingga bisa disesuaikan.
BACA JUGA : Kenali dan Waspadai Bahaya Yang Timbul Akibat Merek AC Terbaik Jarang Dicuci
4. Jaga Area Sekitar AC Agar Tetap Bersih
Saat menggunakan merek AC terbaik, pastikan area di sekitar pendingin ruangan tersebut tetap bersih agar aliran udara tidak terhambat. Selain itu, Pastikan juga tidak ada yang menghalangi aliran udara AC.
Jika hal ini dilakukan, maka aliran udara yang dihasilkan AC dapat dipastikan lancar dan bisa juga membantu AC bekerja secara efisien.
5. Matikan AC Saat Tidak Digunakan
Jika AC tidak digunakan dalam waktu yang lama, misalnya ketika kamu bepergian di luar rumah dalam rentang waktu yang cukup lama, maka disarankan untuk mematikannya saja.
Selain untuk menghemat konsumsi listrik, hal ini dilakukan juga bermanfaat untuk mengurangi beban pada unit AC, sehingga bisa memperpanjang masa pakainya.
6. Jadwalkan Perawatan Rutin Oleh Teknisi
Selain perawatan AC mandiri, menjadwalkan perawatan dan pemeriksaan oleh teknisi AC yang profesional juga menjadi hal yang sangat disarankan.
Teknisi AC tersebut akan melakukan perawatan dan pemeriksaan secara menyeluruh pada semua komponen dalam unit AC seperti memeriksa tingkat refrigeran dan melakukan servis jika memang ada kerusakan.
Dengan melakukan perawatan tersebut, kamu dapat membantu memaksimalkan kinerja AC dan mendeteksi masalah yang mungkin terjadi agar segera dapat diatasi, sehingga bisa meminimalisir kerusakan AC yang berlebih.
BACA JUGA : 5 Faktor Penting Memilih Merek AC Terbaik Split, Mulai Kapasitas Hingga Biaya
Dengan mengikuti beberapa tips di atas, kamu dapat memastikan merek AC terbaik dapat bekerja dengan optimal dan efisien serta tentu bisa memperpanjang masa pakainya, sehingga kamu dapat merasakan kenyamanan yang maksimal.(*)