SLAWI , DISWAYJOGJA - Anggaran bantuan Provinsi Jawa Tengah untuk peningkatan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) akhirnya disalurkan atau ditransfer ke Rekening Kas Desa. Sesuai rencana, bantuan provinsi ini akan direalisasikan untuk peningkatkan kualitas RTLH sebanyak 235 unit rumah . Dimana masing-masing KK mendapatkan nominal sekitar Rp20 juta.
Kepala Dinas Perkim Jaenal Dasmin , melalui Plt Sekretaris Dinas merangkap Kabid Kawasan Permukiman Jeruri menyatakan, bantuan Pemprov Jawa Tengah ini akan dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) tingkat desa. BACA JUGA:Bantuan Pemkab Tegal untuk RTLH Diproses, Uang Ditransfer ke Rekening Penerima Ketentuan atau kriteria penerima bantuan program rehab RTLH ini sudah tercantum dalam Peraturan Bupati Tegal Nomor 15 Tahun 2023. Antara lain, masyarakat berpenghasilan rendah atau mereka yang berpenghasilan di bawah upah minimum kabupaten. ” Sudah berkeluarga, memiliki sebidang tanah milik pribadi, masuk dalam data terpadu kesejahteraan sosial dan sejumlah kriteria lainnya," ujarnya, Jumat , 28 Juni 2024 . Target program rehab RTLH tahun 2024 ini adalah 1.300 unit rumah atau masih kurang sekitar 486 unit lagi. Dengan demikian, dia berharap target tersebut dapat ditutup dari sumber bantuan anggaran lainnya. Pemerintah Kabupaten Tegal telah berhasil merehab sebanyak 9.521 unit RTLH sepanjang tahun 2016 hingga 2023. Sementara itu, Pemkab Tegal telah mengalokasikan anggaran APBD II sebesar Rp11,28 miliar untuk merehab 564 unit RTLH tahun 2024 ini. Jika ditambah dengan bantuan keuangan Provinsi Jawa Tengah sebesar Rp5 miliar, total keseluruhan anggaran yang ada mencapai Rp16,28 miliar. Dari alokasi anggaran tersebut, sedikitnya ada 814 keluarga miskin yang akan menerima manfaat dari pelaksanaan program bantuan sosial ini. BACA JUGA:Program Baru Pemda DIY, Penanganan RTLH Terintegrasi Berikan Hunian dengan Fasilitas Lengkap ” Kami juga terus berupaya untuk bisa mendapatkan anggaran penuntasan RTLH di 12 desa tertinggal dari pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR, ” ungkapnya. (*)Anggaran Banprov Akomodir Rehab 235 Unit RTLH di Kabupaten Tegal
Sabtu 29-06-2024,09:59 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : M. Fatkhurohman
Kategori :
Terkait
Jumat 22-11-2024,08:42 WIB
Pemkab Siapkan Rp 52,7 Miliar untuk Program Makan Bergizi Gratis, Defisit APBD Bantul Semakin Membengkak
Minggu 10-11-2024,11:46 WIB
Dinsos Bantul Ajukan Anggaran Rp22 Miliar di APBD 2025 Untuk Penanganan Orang Terlantar, ODGJ dan Disabilitas
Kamis 31-10-2024,12:14 WIB
Serapan Dana Desa di 75 Kalurahan Bantul dinilai Masih Rendah, Rata-rata Baru 66 Persen
Kamis 05-09-2024,13:44 WIB
Ketua DPRD Sementara Galuh Ghibran Siap Fasilitasi Pembentukan Fraksi dan AKD
Minggu 01-09-2024,18:23 WIB
Bawaslu Kabupaten Tegal Luncurkan Pemetaan Kerawanan Pilkada, Pemungutan Suara Masuk Kategori Rawan Tinggi
Terpopuler
Jumat 22-11-2024,12:23 WIB
PakNas Desak Penyusunan Peraturan Pertembakauan yang Melibatkan Konsumen
Jumat 22-11-2024,08:42 WIB
Pemkab Siapkan Rp 52,7 Miliar untuk Program Makan Bergizi Gratis, Defisit APBD Bantul Semakin Membengkak
Jumat 22-11-2024,08:42 WIB
500 Kiai dan Nyai Nyatakan Dukungan Kepada Harda-Danang, Pilihan Tepat untuk Sleman Baru
Jumat 22-11-2024,08:53 WIB
Libatkan Pemilih Difabel, Bawaslu Brebes Gencarkan Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Partisipatif
Jumat 22-11-2024,12:22 WIB
Indeks Literasi Keuangan Belum Seimbang, Penguatan Literasi Keuangan Sasar Mahasiswa UGM
Terkini
Jumat 22-11-2024,19:01 WIB
Realisasi Capai 93 Persen, Pemkot Yogyakarta Terus Optimalisasi Penerimaan Pajak Daerah
Jumat 22-11-2024,19:00 WIB
Mencoba Sego Empal Bu Warno, Kuliner Legendaris Jogja yang Sudah Berdiri Sejak 1970
Jumat 22-11-2024,18:58 WIB
Sate Ratu Khas Jogja, Kuliner Legendaris Kota Pelajar yang Punya Cita Rasa Unik
Jumat 22-11-2024,18:56 WIB
Sidang Perkara Sengketa Lahan Stasiun Tugu Yogyakarta Digelar, Sudah Masuk Tahap Mediasi
Jumat 22-11-2024,18:55 WIB