DISWAY JOGJA – Hisense merupakan salah satu produsen merek AC terbaik asal China. Harga yang dibanderol untuk setiap unit pendingin ruangannya terbilang murah namun tetap berkualitas.
Remote kontrol yang ada di dalam boks kemasan merek AC terbaik Hisense jadi pelengkap unit AC tersebut. Seiring berjalannya waktu beberapa masalah pada remote kontrol sering membuat para penggunanya jengkel.
Remote merek AC terbaik Hisense memiliki ukuran yang mungil dan rentan terhadap gangguan eksternal. Misalnya terjatuh atau dimainkan anak-anak dengan menekan tombol sembarangan pada papan kontrol.
BACA JUGA : Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Merek AC Terbaik Hisense, Jangan Sampai Menyesal
Nah, untuk menghindari hal tersebut, merek AC terbaik Hisense telah mengkapi remote kontrolnya dengan fitur locking. Dimana fitur ini sangat berguna sehingga siapa pun tidak bisa mengubah pengaturan pada remote kontrol tersebut.
Namun ternyata, untuk mengaktifkan fitur tersebut, buku panduan yang telah disediakan diberikan informasi dasar yang satu ini.Lantas, bagaimana cara untuk mengaktifkan fitur locking? Simak penjelasannya dibawah ini.
Mengaktifkan Fitur Locking Pada Remote AC Hisense
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menghidupkan merek AC terbaik Hisense melalui tombol power. Selanjutnya, Anda bisa mengatur suhu AC sesuai dengan kebutuhan atau selera Anda.
Setelah suhu diatur, langkah berikutnya adalah menekan tombol swing atas dan bawah secara bersamaan. Kemudian, pastikan Anda telah melihat ikon gembok pada layar remote kontrol.
BACA JUGA : Tips Memilih AC Terbaik Ruang Tamu: AC Inverter atau Non-Inverter yang Tepat
Dengan begitu, fitur locking pada remote AC telah berhasil diaktifkan dan cobalah untuk menekan sembarang tombol pada remote kontrol. Sudah seharusnya, perintah simbol tersebut tidak akan berfungsi sama sekali.
Apabila Anda ingin menonaktifkan fitur locking pada remote kontrol, Anda bisa menggunakan tiga cara dibawah ini, diantaranya sebagai berikut.
Unlock Tombol
Cara pertama dan yang paling mudah untuk membuka kunci remote AC adalah dengan menekan tombol unlock. Tombol ini memang hanya tersedia pada beberapa tipe, jika remote Anda tidak tersedia tombol tersebut bisa memakai menekan tombol swing atas dan bawah secara bersamaan.
Dengan begitu, ikon gembok pada layar remote AC berkualitas Hisense akan hilang dan semua tombol pada remote akan berfungsi seperti semula.