Penggunaan Merek AC Terbaik Bikin Mata Kering dan Sinus, Begini Solusinya Tanpa Ribet

Sabtu 15-06-2024,11:16 WIB
Reporter : Susi Lestari
Editor : Syamsul Falaq

Setelah itu untuk meredakan mata kering dan gatal, letakkan waslap dingin dan lembap di atas mata kalian. 

Kalian juga bisa mencoba untuk membeli tetes mata untuk mata kering. 

Obat tetes mata lumayan manjur untuk meredakan marta kering menurut sebuah penelitian. 

Minum secangkir kopi juga bisa menjadi alternatif untuk meredakan mata kering karena penggunaan AC. 

Dikutip DISWAY JOJGA dari Jurnal Ophthalmology, kafein dalam kopi dapat meningkatkan produksi air mata. 

Peningkatan produksi air mata bisa langsung dirasakan hasilnya dalam waktu 45 menit. 

Jika semua usaha-usaha tersebut telah dilakukan dan mata kering tak kunjung sembuh, sangat direkomendasikan untuk pergi ke dokter. 

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Merek AC Terbaik 1/2 PK Kualitas Unggulan, Harganya Murah Banget

Sinus karena AC 

Pendingin udara memiliki filter udara di dalam sistemnya. 

Filter udara pada merek AC terbaik dirancang untuk menjebak bulu hewan peliharaan, debu, serbuk sari, dan lainnya. 

Alergen dan partikel-partikel ini ternyata bisa menyelinap keluar dari filter AC kemudian tertiup dan hinggap di dalam ruangan bersama udara dingin. 

Ketika imunitas sedang tidak baik-baik saja, pengguna AC bisa terkena alergi atau sinus. 

Sara Chen Xie seorang Otolaryngologist di Houston Methodist Baytown Hospital mencatat bahwa debu sekecil apa pun dapat membuat gejala sinus muncul. 

Beberapa gejala sinus seperti sakit kepala, sakit tenggorokan, batuk, dan nyeri kepala. 

Gejala ini akan semakin parah jika ada jamur dan alergen lain dalam unit AC yang digunakan di ruangan.  

Kategori :