DISWAY JOGJA - Menurut kalian apakah gudang dalam sebuah pabrik atau perusahaan perlu dipasang merek AC terbaik?
Gudang merupakan salah satu penghubung utama dalam rantai pasokan bisnis yang memungkinkan penyimpanan, pengelolaan, dan distribusi stok menjadi lebih mudah. Sehingga memang diperlukan merek AC terbaik untuk dipasang di gudang.
Kebutuhan akan klimatisasi di gudang tidak boleh diabaikan, terutama bila ada kebutuhan untuk mendinginkan barang-barang yang mudah rusak. Untuk itulah keberadaan merek AC terbaik menjadi mendesak.
Namun kenyataannya, setelah dipasang banyak orang yang keliru dalam melakukan perawatan merek AC terbaik yang dipasang di gudang.
Kesalahan tersebut hadir karena tidak mengetahui berbagai macam tantangan yang muncul saat merek AC terbaik dipasang di gudang.
Gudang merupakan ruangan besar yang memiliki tantangan dalam hal pendinginan. Dikutip DISWAY JOGJA dari Hitachi Air Con, berikut adalah sejumlah tantangan yang muncul saat merawat merek AC terbaik di gudang.
BACA JUGA : Sirkulasi Udara Jadi Lebih Sehat, Simak 5 Merek AC Terbaik Hemat Energi Harga Rp3 Jutaan
1. Ruangan Besar dan Langit-langit Tinggi
Tantangan merawat pendingin udara yang pertama karena gudang merupakan ruangan yang sangat besar dengan langit-langit yang tinggi.
Gudang biasanya memiliki ruangan vertikal yang berfungsi untuk mengoptimalkan penyimpanan dengan menempati area sepenuhnya tanpa memerlukan meter persegi tambahan.
Merawat AC digudang perlu hati-hati karena bisa membahayakan. Terlebih saat berada di langit-langit yang tinggi, maka tantangan merawatnya akan sangat besar dan menantang.
2. Ruang Terbuka dengan Sedikit Tanpa Pembagian dan Pemisahan
Ruangan yang memiliki dinding dan pemisah memudahkan untuk mendinginkan area tertentu.
Sayangnya, gudang adalah bangunan yang difungsikan untuk penyimpanan.
Bangunan penyimpanan cenderung terdiri dari ruang yang luas dengan sedikit (jika ada) area yang terbagi.