DISWAY JOGJA - Pantai Kukup menjadi satu wisata terbaru 2024 yang cukup dikenal oleh para wisatawan baik lokal maupun mancanegara karena menyajikan pemandangan yang sangat indah.
Rata-rata wisatawan yang datang ke wisata terbaru 2024 ini memiliki tujuan untuk menikmati indahnya panorama serta lautan luas yang memanjakan mata.
BACA JUGA : Menjelajahi Surga Tersembunyi Bawah Laut Crystal Bay Beach, Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bali
Dengan pemandangan alam yang sangat memukau di wisata terbaru 2024 ini, tentu bisa menjadi satu sarana untuk Kamu sebagai penghilang penat dan stres dari hiruk pikuk aktivitas sehari-hari.
Selain itu, udara yang terasa sejuk di wisata terbaru 2024 ini juga bisa menyehatkan tubuh serta menyegarkan pikiran.
Sebelum berkunjung kesini, silahkan simak ulasan lengkap mengenai wisata paling hits Pantai Kukup di Yogyakarta ini.
Daya Tarik Wisata Pantai Kukup
Pantai Kukup sendiri punya segudang daya tarik yang berbeda dibandingkan pantai-pantai lainnya yang ada di Yogyakarta.
Hal inilah yang menjadikannya unik dan menarik untuk dikunjungi. Berikut berbagai keunikan yang bisa Kamu temukan di Pantai Kukup, diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Pulau Jumino
Daya tarik pertama dari Pantai Kukup adalah adanya pulau kecil yang jaraknya berdekatan dengan pantai ini. Pulau tersebut dinamakan dengan Pulau Jumino.
Pulau Jumino terbentuk dari batu karang berukuran besar yang menjorok ke arah laut.
BACA JUGA : Temukan Keindahan Tersembunyi Kelingking Beach, Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bali
Ukuran pulau ini terbilang kecil sehingga di sana hanya ada sebuah bangunan yang berbentuk seperti gazebo.
Nah, gazebo tersebut dijadikan sebagai tempat bersantai dan gardu pandang untuk Kamu yang ingin menikmati pemandangan lautan.