5 Daftar Harga HP Lipat Samsung Galaxy Fold, Dengan Desain Layar Lipat Horizontal Yang Sangat Memukau!

Kamis 23-11-2023,18:11 WIB
Reporter : Azah Ilma Nuryana
Editor : Azah Ilma Nuryana

Dalam hal kemampuan kamera, ponsel ini dilengkapi dengan kamera ultrawide 12 MP, kamera wide 12 MP (dengan Dual Pixel AF dan OIS), dan kamera telefoto 12 MP (zoom optik 10X). 

Kamera depannya beresolusi 10 MP, sementara kamera tanamnya beresolusi 4 MP.

Galaxy Z Fold3 5G ditenagai oleh prosesor Snapdragon 888, didukung oleh RAM 12 GB, dan memiliki pilihan memori internal sebesar 256 GB dan 512 GB. 

Untuk daya, ponsel ini menggunakan dual baterai dengan kapasitas total 4.400 mAh.

Harga HP Lipat Samsung Galaxy Fold 3 5G dengan RAM 12GB ROM 256GB adalah Rp 16.400.000

BACA JUGA:Terkuak! Spesifikasi Mewah Ponsel Lipat Oppo Find N2 Flip Terbaru!

4. Samsung Galaxy Fold

Samsung Galaxy Fold adalah pionir ponsel lipat generasi pertama yang mengusung layar fleksibel. Menggunakan layar lipat berukuran 7,3 inci QXGA+ Dynamic AMOLED berkat Infinity Flex Display.

Galaxy Fold dilengkapi dengan layar depan 4,6 inci HD+ Super AMOLED, enam kamera (tiga di belakang, dua di bagian dalam, dan satu di bagian depan). Kamera utama memiliki resolusi wide 12 MP dengan Dual Pixel PDAF dan OIS, kamera telephoto 12 MP dengan AF, OIS, 2x optical zoom, dan lensa ultrawide 16 MP.

Bagian depan memiliki dua lensa wide dengan resolusi 10 MP dan 8 MP, serta depth sensor. Performa ponsel ini didukung oleh prosesor Snapdragon 855 dengan RAM 12 GB.

Harga HP Lipat Samsung Galaxy Fold Rp 25.000.000

BACA JUGA:Oppo Find N2 Flip Hape Spek Dewa, Berikut 5 Keunggulannya

5. Samsung Galaxy Z Fold 2

Samsung Galaxy Z Fold 2 adalah generasi kedua dari seri Galaxy Fold. Ponsel ini masih menghadirkan dua layar Infinity-O tanpa bezel. 

Layar cover-nya berukuran 6,2 inci, dan saat dibuka sepenuhnya, menjadi layar utama 7,6 inci dengan refresh rate 120 Hz.

Spesifikasi versi Galaxy Z Fold 2 mencakup prosesor Qualcomm Snapdragon 865+, dengan dua varian memori, yaitu 256 GB dengan RAM 12 GB, dan 512 GB dengan RAM 12 GB.

Kategori :