DISWAYJOGJA - Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) DIY akan menggelar Jogja Cultural Wellness Festival (JCWF) 2023. Event yang akan digelar sepanjang November 2023 kali ini mengusung tema filosofi Jawa, yakni Olah Saliro, Roso, lan Pikir.
BACA JUGA:Event Pariwisata Internasional, Borobudur Tourism Expo 2022 Bakal Digelar di Magelang Oktober Mendatang? Ketua BPPD DIY GKR Bendara menjelaskan, Olah Saliro, Roso, lan Pikir, dinilai mewakili konsep kebudayaan Jawa tentang pendekatan holistik terhadap wellness. Dimana hal itu menekankan pentingnya keseimbangan tubuh, pikiran, serta jiwa pada manusia. Nah, event JCWF memiliki tujuan meningkatkan kesadaran terhadap wellness yang berbasis kebudayaan dan berkelanjutan bagi seluruh pemangku kepentingan. BACA JUGA:Malioboro Run 2023, 3.500 Pelari Menyusuri Sumbu Filosofis Yogyakarta “Selain itu, memperkenalkan wellness berbasis budaya Yogyakarta, penggabungangan tren wellness dengan warisan budaya, memberikan media atau sarana bagi pelaku industri, dan membangun kolaborasi di industri pariwisata serta wellness,” kata GKR Bendara, Kamis (8/11/2023). GKR Bendara menjelaskan, puncak acara JCWF 2023 diadakan pada 24-26 November 2023, dengan target Millennials berusia dari 25 - 40 tahun. Selain itu disusul oleh Generasi X, Z, dan para senior (boomers). BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Pantai Paling Terkenal di Yogyakarta ”JCWF 2023 nantinya akan ditutup dengan perayaan festival wellness. Lokasi yang dipilih terdiri atas cagar budaya, desa wisata, resort, spa dan kecantikan, gerai produk sehat, pusat kebugaran, taman konservasi wisata, museum dan studio seni, studio yoga dan pusat olah raga,” jelasnya. GKR Bendara berharap, dengan berbagai pilihan lokasi yang ditawarkan, festival ini akan memperkaya peserta dengan pengalaman wellness yang mendalam, yang merangkul budaya dan alam. GKR Bendara menambahkan, pemahaman budaya wellness di Yogyakarta berakar dari kebudayaan Jawa serta kebudayaan Kasultanan Yogyakarta. Budaya tersebut berawal dari Perjanjian Jatisari tahun 1755, yang dilakukan dua hari setelah Perjanjian Giyanti. Perjanjian Jatisari membagi kebudayaan Kesultanan Mataram menjadi beberapa budaya seperti tata cara berpakaian, adat istiadat, bahasa, gamelan, tari-tarian, dan lain sebagainya. “JCWF 2023 hadir untuk memperkenalkan kekuatan dari wellness Jogja yang mengakar dari budaya asli Mataram. Kekuatan tersebut dipadukan dengan akomodasi dan wisata alam yang masih terjaga dengan pesona tersendiri, yang pastinya tidak sama dengan Surakarta dan Bali,” kata GKR Bendara. (*)Usung Tema Olah Saliro, Roso, Lan Pikir, Pemda DIY Adakan JCWF 2023
Jumat 10-11-2023,00:30 WIB
Reporter : Admin Disway Jogja
Editor : M. Fatkhurohman
Tags : #yogyakarta
#usung tema olah saliro
#roso
#pemda diy adakan jcwf 2023
#pemda diy
#lan pikir
#jogja cultural wellness festival
#jcwf 2023
#jcwf
Kategori :
Terkait
Sabtu 02-11-2024,15:31 WIB
Peringati HUT ke-53 Korpri, ASN dan Pegawai Mengikuti Korpri DIY Fun Run & Walk
Kamis 31-10-2024,12:12 WIB
DIY Upayakan Prevalensi Stunting 14 Persen Pada Akhir Tahun 2024
Kamis 31-10-2024,12:10 WIB
Dalam Rancangan APBD 2025, DIY Rumuskan 6 Prioritas Daerah
Kamis 31-10-2024,08:36 WIB
Pasar Prawirotaman Yogyakarta Berhasil Pertahankan Sertifikasi SNI
Kamis 31-10-2024,08:30 WIB
Rakordal TW III Tahun 2024, Aset DIY Berpotensi Untuk Tingkatkan PAD
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,16:25 WIB
Dua Bus Listrik Trans Jogja Senilai Rp 7,4 Miliar Segera Dioperasikan
Kamis 21-11-2024,12:32 WIB
Polda DIY Produktifkan Lahan dengan Kadar Keasaman Tinggi di Galur untuk Dukung Ketahanan Pangan
Kamis 21-11-2024,18:25 WIB
Masa Depan Penting Pembangunan Yogyakarta, Pekerja Kreatif Bertemu Calon Wali Kota Hasto Wardoyo
Kamis 21-11-2024,18:26 WIB
Bawaslu Kulon Progo Temukan Pelanggaran Pilkada 2024, Dari Mulai Perusakan APK hingga Kampanye Hitam
Kamis 21-11-2024,14:10 WIB
Begini Hasil Pemetaan dan Rekomendasi dari Bawaslu Terkait Potensi TPS Rawan di Pilkada Bantul 2024
Terkini
Jumat 22-11-2024,08:53 WIB
Libatkan Pemilih Difabel, Bawaslu Brebes Gencarkan Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Partisipatif
Jumat 22-11-2024,08:42 WIB
Pemkab Siapkan Rp 52,7 Miliar untuk Program Makan Bergizi Gratis, Defisit APBD Bantul Semakin Membengkak
Jumat 22-11-2024,08:42 WIB
500 Kiai dan Nyai Nyatakan Dukungan Kepada Harda-Danang, Pilihan Tepat untuk Sleman Baru
Kamis 21-11-2024,18:26 WIB
Bawaslu Kulon Progo Temukan Pelanggaran Pilkada 2024, Dari Mulai Perusakan APK hingga Kampanye Hitam
Kamis 21-11-2024,18:25 WIB