Coocaa 50S6G Pro max adalah Smart TV LED 50 inci dengan kualitas gambar yang sangat jernih. Dengan fitur hand device control, Anda dapat memberikan perintah ke TV dengan suara tanpa perlu menggunakan remote.
BACA JUGA:Solusi Hemat Biaya! Ini 3 Cara Mudah Mengubah TV Biasa di Rumahmu Menjadi Smart TV
TV ini telah disertifikasi dengan Android 10.0 dan Google Assistant, sehingga akses ke berbagai fitur dan aplikasi menjadi lebih mudah. Anda bahkan dapat menggunakan TV ini untuk video call dengan adanya Google Duo, dan menikmati konten streaming dengan Netflix.
Smart TV LED Coocaa 50S6G Pro max dijual dengan harga sekitar Rp4.202.000.
4. TCL 50A18
TCL 50A18 adalah Smart TV LED yang praktis untuk memutar konten multimedia melalui koneksi USB. Selain tampilan visual yang menarik, TV ini juga memiliki kualitas audio yang tangguh.
Dengan desain yang elegan, TV ini juga memiliki harga yang cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp4.500.000.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Smart TV Xiaomi Terbaru, Harga Mulai 1 Jutaan, Yuk Simak Spesifikasinya!
5. Hisense 50E6H
Rekomendasi Smart TV terakhir adalah Hisense 50E6H. TV ini memberikan pengalaman menonton luar biasa dengan resolusi hingga 4K. Teknologi enhancement dan Ultra high kontras membuat gambar terlihat tiga dimensi.
Dilengkapi dengan voice assistant yang memudahkan akses ke konten dan program yang diinginkan. Dengan teknologi HDR dan Dolby Vision, kualitas gambar menjadi lebih tinggi. Anda bisa memiliki Smart TV LED Hisense ini dengan harga sekitar Rp4.399.000.
BACA JUGA:Mengintip Smart TV TCL 43 Inch, TV Canggih yang Tawarkan Visual Tajam dengan Harga Sangat Terjangkau
Demikianlah beberapa rekomendasi Smart TV 50 inci termurah di tahun 2023. Setiap televisi memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing.
Ingatlah bahwa kualitas TV akan sebanding dengan harga yang ditawarkan. Dengan demikian, Anda dapat menikmati hiburan berkualitas tanpa harus menguras kantong.(*)