Pengajuan Pinjaman Kredivo Ditolak? Simak 3 Penyebabnya!

Jumat 25-08-2023,21:45 WIB
Reporter : Mohamad Ziaul Bilad
Editor : Mohamad Ziaul Bilad

DISWAYJOGJA.ID - Terkadang ada pengguna Kredivo yang mengeluh ketika mereka tidak bisa melakukan pinjaman tunai di aplikasi.

Lantas, kenapa Kredivo tidak bisa pinjaman tunai?  Adanya aplikasi Kredivo memang sangat populer di telinga masyarakat Indonesia.

Hal ini karena Kredivo menyediakan kemudahan dan kelebihan untuk melakukan beragam transaksi, salah satunya melalui layanan pinjaman online.

BACA JUGA:3 Resiko Jika Pinjaman Kredivo Gagal Bayar, Awas! Jangan Sampai Didatangi Dept Collector

Akan tetapi, terkadang layanan pinjaman tunai Kredivo tidak bisa digunakan, Karena pembatasan fitur dari pihak pengembang.

Secara lebih lengkap, kami akan membagikan penyebab kenapa Kredivo tidak bisa pinjaman tunai beserta cara mengatasinya.

Sepintas Tentang Pinjaman Tunai Aplikasi Kredivo

Menurut laman www.kredivo.id, pinjaman tunai Kredivo atau personal loan adalah produk pinjaman yang disediakan PT FinAccel Digital Indonesia atau dikenal dengan KrediFazz. 

Melalui fasilitas ini, pengguna dapat mengajukan pinjaman dana tunai tanpa menyertakan agunan atau jaminan. Tenor pinjaman tunai Kredivo beragam, ada yang 30 hari untuk akun Kredivo Basic dan Premium.

BACA JUGA:Daftar PINJOL Aman: Pilihan Terpercaya untuk Keperluan Pinjaman Anda

Sedangkan tenor 3 bulan dan 6 bulan berlaku untuk pengguna Premium saja. Untuk Limit pinjaman tunai Kredivo dimulai dari Rp 500.000 dan maksimum tergantung sisa limit yang tersedia di akun Kredivo. Pinjaman tunai Kredivo juga mengenakan suku bunga antara 2,6% dan 6%.

Mengapa Kredivo tidak bisa mendapatkan pinjaman tunai?

Mengapa Kredivo tidak bisa mendapatkan pinjaman tunai? Pada dasarnya status pengajuan pinjaman ditentukan oleh berbagai faktor seperti persyaratan identitas, nilai kredit, riwayat transaksi, tanda-tanda pelanggaran, dll.

Jika salah satu faktor di atas tidak terpenuhi, maka pengguna tidak dapat mengajukan pinjaman tunai ke Kredivo. Lebih detailnya, berikut alasan Kredivo tidak bisa mendapatkan pinjaman tunai.

Sebagai penyedia pinjaman cepat dan kredit online aman, Kredivo memiliki standar bagi calon pelanggan. Inilah sebabnya mengapa tidak semua permintaan pendanaan dapat diterima di Kredivo.

BACA JUGA:3 Aplikasi Pinjaman Online Terbaik dan Bunga Rendah: Solusi Keuangan Cepat yang Aman dan Terpercaya

1. Riwayat Kredit Buruk

Riwayat kredit juga tidak akan luput dari verifikasi. Jika Anda pernah berhutang pada pemberi pinjaman lain, baik reguler maupun online, dan Anda memiliki hutang yang belum dibayar, riwayat kredit Anda dianggap buruk.

Riwayat kredit tidak hanya menentukan diterima atau ditolaknya permohonan Anda, tetapi juga menentukan besaran limit yang akan diterima nantinya.vBerikut empat kesalahan yang menyebabkan pengajuan pendanaan Kredivo express Anda ditolak.

Jika permohonan Anda ditolak, Anda dapat mencoba mengajukan permohonan lagi tiga bulan setelah permohonan pertama Anda. Pastikan untuk menghindari kesalahan di atas agar permohonan Anda selanjutnya disetujui.

BACA JUGA:Coba 8 Trik Melunasi Hutang Pinjaman yang Bisa Anda Coba, Sekarang Juga

2. Kurang Dalam Memberikan Data Pendukung

Berbeda dengan pengajuan kredit ke bank, proses verifikasi data di Kredivo sepenuhnya dilakukan secara online. Kredivo mengandalkan data digital untuk mengukur risiko kredit pemohon.

Pada proses registrasi Kredivo, Anda perlu mengunggah KTP sebagai foto atau menghubungkan beberapa akun digital seperti akun e-commerce. Keakuratan dalam menyediakan data pendukung sangatlah penting.

Hindari kesalahan kecil namun serius yang sering dilakukan, seperti kualitas gambar dokumen yang tidak jelas sehingga sulit dibaca.

Keakuratan data jumlah akun yang terhubung juga penting. Jangan biarkan diri Anda terhubung dengan akun e-commerce yang alamatnya tidak disediakan oleh layanan Kredivo.

BACA JUGA:5 Langkah Menghapus Informasi Pribadi di Platform Pinjaman Online, Agar Daftar Hitam di Bank Indonesia Bersih!

3. Arus Keuangan Cenderung Tidak Sehat

Di Kredivo, limitnya dipatok Rp 30 juta. Namun, perlu dicatat bahwa tidak semua pengguna bisa mendapatkan keuntungan dari batasan setinggi itu.

Besaran pinjaman cepat yang diberikan akan disesuaikan dengan keadaan keuangan Anda.
Semakin tinggi pendapatan, semakin seimbang pengeluarannya, semakin sehat aliran keuangannya, kemampuan untuk diterima dalam pengajuan pinjaman cepat akan semakin luas.

Ini bahkan tidak menutup kemungkinan Anda akan mencapai batas maksimal. Lain cerita jika arus kas Anda tidak sehat, seperti jika Anda cenderung mengajukan lebih tinggi dari kemampuan anda.

Seperti pengeluaran lebih tinggi dari pendapatan, maka peluang Anda untuk diterima semakin lemah.
Diatas merupakan tiga kesalahan yang menyebabkan pengajuan pendanaan Kredivo express Anda ditolak.

Jika permohonan Anda ditolak, Anda dapat mencoba mengajukan permohonan lagi tiga bulan setelah permohonan pertama Anda.

Pastikan untuk menghindari kesalahan di atas agar permohonan Anda selanjutnya disetujui. Itu dia informasi dan alasan kenapa Kredivo tidak bisa pinjaman tunai.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!(*)

Kategori :