Yuk Simak 3 Tips Mengunduh Video Reels Instagram dengan Cepat!

Minggu 13-08-2023,09:45 WIB
Reporter : M. Lutfi
Editor : M. Lutfi

DISWAY JOGJA - Cara mengunduh video reels Instagram ternyata bisa dilakukan dengan mudah lho. Tinggal salin, tempel, dan unduh. Jika ingin tahu, yuk simak penjelasan singkatnya di bawah.

Namun sebelum itu, setidaknya kita harus mengetahui dulu, sebenarnya apa sih reels Instagram. Bagaimana caranya bekerja, sampai banyak orang yang kecanduan untuk melihat berbagai konten di dalamnya.

Jadi fitur ini sebelumnya hadir secara terbatas di Brasil pada November 2019. Setelah itu mereka mengunjungi India dan beberapa negara Eropa pada tahun 2020.

Nah untuk keberadaannya di Indonesia, reels Instagram terbaru tersedia pada 23 Juni 2021 yang lalu. Kedatangannya ini agar dapat bersaing dengan dominasi TikTok.

Di sini pengguna dapat membuat video singkat mulai dari 15 hingga 90 detik. Seperti halnya TikTok, Instagram juga melengkapi fitur ini dengan berbagai audio, filter, dan keunggulan lainnya.

Lantas bagaimana cara unggah video reels Instagram? Caranya sangat sederhana, karena Instagram memberikan navigasi yang simpel, bagi pengguna yang ingin menikmati fitur ini.

 

Cara Upload Video Reels Instagram

1.       Langkah pertama tentu saja memiliki akun dan aplikasi Instagram

2.       Jika belum memiliki, silakan unduh di Google Play Store atau App Store

3.       Kemudian masuk ke dalam aplikasi

4.       Di halaman utama, silakan klik ikon (+)

5.       Geser ke fitur reels

6.       Masukkan konten yang ingin diunggah atau bisa merekam video saat itu juga

7.       Pilih durasi video, tambahkan musik, dan terapkan filter untuk tampilan yang lebih baik

8.       Jika sudah dirasa sesuai, silakan unggah

 

Nah bagi yang belum tau, ternyata video reels Instagram yang diupload oleh orang lain, bisa kita unduh. Untuk caranya sendiri tergolong mudah sekali.

Supaya tidak penasaran, berikut cara download video reels Instagram, seperti dihimpun detikINET dari berbagai macam sumber.

 

Cara Download Video Reels Instagram

1. Lewat Saveig.app

1.       Pilih video reels Instagram yang ingin didownload

2.       Salin link video dengan klik ikon pesawat kertas dan tekan Salin tautan

3.       Buka situs Saveig.app

4.       Paste link yang sudah disalin tadi di kolom yang disediakan

5.       Tekan tombol Unduh

6.       Klik Download Video dan selesai

 

2. Lewat Snapinsta.app

1.       Pilih video reels Instagram yang ingin diunduh

2.       Salin tautan video dengan mengklik ikon pesawat kertas dan tekan Salin link

3.       Buka situs Snapinsta.app

4.       Tempelkan tautan yang sudah disalin tadi di kotak yang disediakan

5.       Tekan tombol Unduh

6.       Gulir ke bawah dan tekan Unduh Video

 BACA JUGA:7 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Terbaru di HP Android Dan IOS Ala Selebgram!

3. Lewat Saveinsta.app

1.       Tetap sama dengan langkah-langkah sebelumnya. Pertama, pilih video reels Instagram yang ingin diunduh

2.       Salin tautan video dengan mengklik ikon pesawat kertas dan Tekan Salin link

3.       Buka situs Saveinsta.app

4.       Tempelkan di kotak yang tersedia

5.       Klik tombol Unduh

6.       Tekan tombol Unduh Video dan selesai

 

Sekitar seperti itu cara unduh video reels Instagram. Akan tetapi, penting untuk selalu menghormati karya orang lain, teman-teman.

BACA JUGA:Cara Mudah dan Anti Ribet Download Video Instagram Stories dengan Musik, Buka 2 Situs Ini

Kategori :