DISWAY JOGJA – Bosan ya setiap kencan pasti nonton bioskop terus? Kamu harus cobain ide kencan ini dengan doi agar hubunganmu tidak monoton. Kamu bisa melakukannya dengan memvariasikan kegiatan-kegiatan selama ngedate. Lalu , apa saja ide ngedate yang bisa dilakukan?
Salah satu idenya adalah museum date. Museum date ini cocok banget kamu pilih kalau mau pacaran sekaligus menambah wawasan dan pengetahuan baru. Dijamin, rasa jenuh kalian akan hilang dalam sekejap ! Selanjutnya, kamu bisa baca artikel di bawah ini ya ! 1. Kencan di Wahana Permainan Kamu sudah pernah ajak doi ke wahana permainan? Kalo belum, c oba ajak dia ke sana deh. Mencoba wahana-wahana permainan bisa membuatmu dan doi menjadi lebih interaktif. Tempat bermain yang luas juga bisa dijadikan spot foto untuk menambah koleksi foto sama oi. 2. Akuarium Date Pergi piknik ke akuarium bisa jadi salah satu kegiatan yang menyenangkan. Selain bisa me lihat binatang laut, kamu dan doi juga bisa foto-foto bareng yang hasilnya estetik. Lumayan, 'kan, ganti suasana saat kencan. 3. Museum Date Selanjutnya yaitu k encan di museum . Ini bisa menambah wawasan kamu mengenai sejarah. Kamu juga bisa dapat ilmu pengetahuan baru tentang karya seni yang ada. Banyak museum di Indonesia yang biaya masuknya murah. Jadi, kamu bisa kencan dengan doi tanpa harus mengeluarkan uang banyak dan tetap bisa bersenang-senang. 4. Supermarket Date Belanja ke supermarket bareng doi bisa jadi ide kencan yang seru. Misalnya kamu menemani dia belanja bulanan atau membeli bahan-bahan untuk dimasak bersama. Kencan di supermarket juga bisa bikin kalian saling mengenal satu sama lain secara lebih baik. Kamu bisa tahu bagaimana dia mengatur keuangan, apakah dia membeli sesuatu berdasarkan keinginan atau kebutuhannya, sampai jajanan favorit nya . 5. Picnic Date Kamu juga bisa menghabiskan waktu sama pacar buat picnic date. Kalian bisa membawa makanan dari rumah, memakai baju senada biar lucu saat ber foto, dan menikmati waktu romantis sama pacar di bawah langit yang cerah. 6. Concert Date Setelah pandemi covid-19 berakhir, sekarang banyak bermunculan kembali konser-konser musik. Kencan ini bisa menjadi pilihanmu untuk menghabiskan waktu bareng doi. Apalagi kalau kalian mempunyai selera musik yang sama, bisa seru-seruan menyanyikan lagu favorit kalian bersama penyanyi idola. 7. Angkringan atau Warung Kopi Date Tak perlu selalu memaksakan diri ke restoran ketika uang di dompet enggak mendukung . Sesekali c oba lah kencan di angkringan ataupun warung kopi yang ada di dekat rumah. Kencan di tempat seperti ini juga romantis, menyenangkan, dan pastinya murah. 8. Nge-game Date Suka malas ngobrol sama doi karena lagi sibuk nge-game? Kenapa enggak ajak aja doi main bareng kamu? Kencan sambil nge-game ternyata bisa jadi aktivitas seru, lho. Kamu bisa tahu seberapa kompetitifnya doi dan gimana sikap dia saat kalah atau menang. 9. Painting Date Kegiatan ini juga bisa kamu coba untuk quality time bareng doi loh. Apalagi nanti ada hasil lukisan yang bisa kamu simpan. Banyak workshop di luar sana yang bisa kamu ikuti bersama pacar. Kalian juga bisa membeli sendiri s eperangkat alat lukis lengkap di online shop dan melukis bersama di rumah. Selain asik, kencan ini juga bisa dijadikan sebagai momen untuk mengasah kreativitas kalian . 10. Cooking Date Memasak bersama ternyata bisa bikin hubunganmu makin romantis, loh. Selain bisa menghabiskan waktu bersama , memasak juga termasuk kencan yang cukup murah. Kamu bisa menggunakan bahan yang ada di rumah. Selain itu, kamu bisa tahu selera dia sampai kemampuan masaknya. 11 . Zoo Date Nggak cuma cooking date, mengunjungi kebun binatang bareng doi juga menjadi ide ngedate yang wajib dilakukan oleh kamu si pecinta binatang. Biar lebih interaktif, kalian dapat mencari kebun binatang yang membolehkan pengunjungnya untuk memberikan makan ke hewan-hewan di sana. 12. Jalan-jalan Keliling Kota Jalan-jalan keliling kota bisa menjadi salah satu ide kencan yang unik. Kamu bisa mencoba jajanan atau menemukan tempat-tempat menarik yang jarang dibicarakan orang alias hidden gem. Biar lebih seru lagi, kamu bisa menggunakan MRT atau KRL untuk jalan-jalan keliling kota dengan murah dan cepat.Bosan Nonton Bioskop? Ini Dia 12 Ide Kencan dengan Ayang, Bikin Nggak Mau Pulang!
Minggu 16-07-2023,21:55 WIB
Reporter : Rosiana Mahmudah
Editor : Rosiana Mahmudah
Kategori :
Terkait
Selasa 04-02-2025,12:59 WIB
Suguhkan Akulturasi Seni Budaya Indonesia, PBTY 2025 Kembali Hadir di Kampung Ketandan, Catat Tanggalnya
Minggu 25-02-2024,18:25 WIB
Rasakan Sensasi Aquarium Date? Wisata Terbaru 2024, Ajak Pasanganmu Liburan Sambil Belajar Biota Laut!
Rabu 03-01-2024,05:00 WIB
Hiburan Campursari di Graha Sambiroto, Polsek Nanggulan Sisipkan Pesan Kewaspadaan
Rabu 18-10-2023,03:00 WIB
Awas Keliru! Pahami 7 Perbedaan Android TV dan Smart TV ini Sebelum Membeli
Minggu 16-07-2023,21:55 WIB
Bosan Nonton Bioskop? Ini Dia 12 Ide Kencan dengan Ayang, Bikin Nggak Mau Pulang!
Terpopuler
Kamis 13-03-2025,04:38 WIB
Mau Pinjam Uang untuk Lebaran? Inilah 7 Pinjol Resmi OJK Tenor Panjang dengan Limit Hingga Rp100 Juta
Kamis 13-03-2025,04:34 WIB
Sedang Cari Dana Tunai 20 Juta Untuk Mudik Lebaran? 8 Rekomendasi Aplikasi Pinjol Bunga Rendah Terdaftar OJK
Kamis 13-03-2025,11:14 WIB
Butuh Dana 80 Juta Untuk Mudik? 8 Pinjaman Online Bunga Rendah Proses Cepat Terdaftar OJK 2025
Kamis 13-03-2025,04:39 WIB
Mau Ajukan Dana Cepat Rp10 Juta Untuk Mudik? 8 Pilihan Pinjaman Online Bunga Ringan Cepat Cair Resmi OJK
Terkini
Kamis 13-03-2025,16:26 WIB
Solusi Pinjol Mudah di Finmas ; Tenor 12 Bulan Dengan Limit Pinjaman Hingga Rp20 Juta Rupiah
Kamis 13-03-2025,16:24 WIB
Tiga Kereta Terbakar di Stasiun Yogyakarta, Kepolisian Periksa Saksi dan Olah TKP
Kamis 13-03-2025,13:46 WIB
Untung Rp900 Ribu Per Hari, Polda DIY Tangkap Pelangsir BBM Bersubsidi di Sleman
Kamis 13-03-2025,13:44 WIB
Dana Darurat Mulai Dari 1 Jutaan Cepat Cair Hanya di Berkah Fintek Syariah; Solusi Pinjol Aman Tahun 2025
Kamis 13-03-2025,13:43 WIB