SLAWI (Disway Jogja) - Fasilitas dan layanan pendidikan masyarakat di perkotaan dan perdesaan mengalami kesenjangang. Karena itu, peningkatan kualitas sarana prasarana sekolah dan kompetensi guru di perdesaan harus dikedepankan.
Demikian disampaikan Bupati Tegal Umi Azizah, dalam acara workshop pendidikan yang dihadiri para guru SD, di Tegal, baru-baru ini. Menurut Umi, kesenjangan layanan pendidikan di perkotaan dan perdesaan di satu sisi telah menciptakan kesenjangan prestasi. Hal ini terlihat dari torehan prestasi di ajang olimpiade fisika, matematika dan biologi yang hampir seluruhnya didominasi pelajar dari kota-kota besar. Terutama dari sekolah-sekolah swasta modern yang biaya pendidikannya hanya bisa dijangkau oleh masyarakat menengah atas. Meski demikian, Umi meminta agar seluruh stakeholders tetap optimis dan fokus bekerja meminimalkan jurang kesenjangan pendidikan tersebut. Terlebih di era kemajuan teknologi informasi yang nyata-nyata telah banyak mendisrupsi pola pembelajaran konvensional ke sistem digital. “Kiranya ini yang jadi pekerjaan rumah besar kita tentang bagaimana menekan agar kesenjangan layanan pendidikan tidak semakin melebar dan secepatnya kita bisa mengungkit daya saing sumber daya manusia melalui jalur pendidikan yang pararel dengan kemampuan beradaptasi pada penggunaan teknologi digital yang saya rasa tidak mudah, juga tidak murah,” kata Umi. Input teknologi internet dalam dunia pendidikan harus diimbangi dengan penguatan literasinya yang cepat dan tepat, terutama bagi guru yang menjadi tantangan tersendiri. (yer)Bupati Tegal Ingatkan Ini: Ada Kesenjangan Pendidikan di Kota dan Desa
Kamis 28-07-2022,19:00 WIB
Reporter : Yeri Novel
Editor : Wawan Setiawan
Kategori :
Terkait
Minggu 21-09-2025,17:13 WIB
Magnet Yogyakarta Jadi Sorotan di Workshop Pendidikan Sleman
Sabtu 30-12-2023,03:00 WIB
Dana BOS Diselewengkan, Bupati Tegal Umi Azizah Minta Segera Laporkan
Kamis 21-12-2023,02:30 WIB
11 Hari Jelang Masa Purna, Bupati Tegal Umi Azizah Lantik 135 Pejabat
Selasa 19-12-2023,11:00 WIB
Ini Pesan Bupati Tegal Umi Azizah di Detik-detik Masa Purna
Selasa 19-12-2023,07:00 WIB
47 Kades Dilantik, Bupati Tegal Umi Azizah Minta Hindari Pungli
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,08:37 WIB
Membangun Masa Depan dari Akar Rumput, Ini Inovasi Tata Kelola Desa Berbasis Data di Cilacap
Rabu 14-01-2026,10:53 WIB
Malioboro Kini Punya Air Minum Gratis, Tersedia di Lima Titik Strategis
Rabu 14-01-2026,13:17 WIB
Regulasi Tahan Program Desa DIY, Koperasi Merah Putih Dapat Jalur Khusus
Rabu 14-01-2026,13:19 WIB
Wisata DIY Ramai, Pemerintah Waspadai Kualitas dan Arah Jangka Panjang
Rabu 14-01-2026,17:46 WIB
Mahasiswa Yogyakarta Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Perkuat Money Politik
Terkini
Kamis 15-01-2026,07:37 WIB
Pendampingan Kejari Pastikan Pamong Desa Patuhi KUHP dan Anggaran
Kamis 15-01-2026,07:16 WIB
DPRD Bantul Dukung Jaksa Masuk Kelurahan untuk Pamong Transparan
Kamis 15-01-2026,06:55 WIB
Kejari Bantul Ajak Lurah “Curhat” untuk Cegah Pungli dan Intimidasi di Kalurahan
Kamis 15-01-2026,06:37 WIB
DIY Jadi Laboratorium Nasional, Dari Reformasi Kelurahan hingga Lumbung Mataraman
Kamis 15-01-2026,06:16 WIB