SLAWI (Disway Jogja) - Pertamina melalui PT Pertamina Patra Niaga mulai melakukan pendataan terhadap kendaraan roda 4 atau lebih sebagai penerima BBM subsidi maupun penugasan, yaitu Solar dan Pertalite melalui website subsiditepat.mypertamina.id.
Pendataan mulai dijalankan pada 1 Juli 2022 di 11 kota/kabupaten terpilih, salah satunya di Kota Yogyakarta. "Untuk di wilayah Regional Jawa Bagian Tengah, uji coba pendataan dilaksanakan di Kota Yogyakarta,” kata Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho, melalui rilisnya, Senin (28/6). Brasto menjelaskan, website itu hanya untuk melakukan pendataan kendaraan, bukan untuk transaksi melalui aplikasi MyPertamina. Karenanya, masyarakat tidak perlu khawatir apabila belum memiliki aplikasi MyPertamina. "Yang perlu dilakukan saat ini hanya mendaftarkan kendaraannya di website subsiditepat.mypertamina.id untuk mendapatkan QR Code khusus yang nantinya akan digunakan pada saat pembelian produk Pertalite dan Solar di SPBU Kota Yogyakarta,” kata Brasto. Menurutnya, QR Code tersebut akan diperoleh setelah data kendaraan yang didaftarkan telah terkonfirmasi cocok dan sesuai untuk membeli produk subsidi solar maupun penugasan pertalite. Pendaftaran kendaraan dapat dilakukan melalui komputer, laptop, atau handphone yang digunakan untuk mengakses alamat website tersebut. “Untuk persyaratan pendaftaran yaitu, foto diri, KTP, STNK, foto kendaraan, dan foto nomor polisi kendaraan yang akan diunggah di website,” sambungnya. Dia melanjutkan, untuk pembayaran di SPBU dapat menggunakan mekanisme tunai, kartu kredit/debit, atau mekanisme pembayaran nontunai, termasuk dengan aplikasi MyPertamina. (yer)Bulan Depan, Pembeli Pertalite di Tegal Mulai Didata
Selasa 28-06-2022,21:39 WIB
Reporter : Yeri Noveli
Editor : Wawan Setiawan
Kategori :
Terkait
Rabu 07-01-2026,17:51 WIB
Konsumsi BBM di DIY dan Jateng Naik Selama Nataru, Dex Series Melonjak hingga 35,6 Persen
Jumat 17-10-2025,06:55 WIB
Pilihan Wisata Terbaik di Tegal Paling Murah dengan Keindahan Alam Estetik dan Mempesona
Senin 13-10-2025,20:42 WIB
Dari Desa untuk Indonesia, Koperasi Merah Putih Bantul Wujudkan Ekonomi Rakyat dan Digitalisasi Usaha
Selasa 01-07-2025,11:44 WIB
Komunitas Seni Jawa-Bali Adakan Pameran Seni Rupa di Rumah Utik, Suguhkan Karya Kreatif Anak
Jumat 09-05-2025,21:03 WIB
STID Al Biruni Cirebon Studi Banding ke IBN Tegal, Lakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,19:08 WIB
Bantuan Living Cost Mahasiswa Diperpanjang, Pemda DIY Alokasikan Rp500 Juta
Rabu 14-01-2026,08:37 WIB
Membangun Masa Depan dari Akar Rumput, Ini Inovasi Tata Kelola Desa Berbasis Data di Cilacap
Selasa 13-01-2026,19:10 WIB
Sleman Terima 1 Bus Sekolah Kemenhub, Masih Tertahan TNKB
Rabu 14-01-2026,05:37 WIB
Rekomendasi Destinasi Nongkrong Paling Hits di Kota Madiun, Cek Info Lengkapnya Berikut Ini
Rabu 14-01-2026,06:16 WIB
Lokasi Strategis di Lamongan untuk Menikmati Kebersamaan Keluarga
Terkini
Rabu 14-01-2026,17:46 WIB
Mahasiswa Yogyakarta Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Perkuat Money Politik
Rabu 14-01-2026,17:46 WIB
Digantung di Teras Rumah, Burung Murai Batu Rp150 Juta Digasak Maling di Bantul
Rabu 14-01-2026,17:45 WIB
PHRI Petakan Tantangan Industri Hotel DIY Menuju 2026
Rabu 14-01-2026,17:16 WIB
Dampak Kecewa Hasil Konfercab Meluas, Kader PDI Perjuangan Desa Mundu Tanjung Kompak Mundur
Rabu 14-01-2026,15:43 WIB