Masjid Tua Peninggalan Wali Direhab, Pekerja Tak Berani Bongkar Ini

Rabu 06-04-2022,08:10 WIB
Editor : Ismail F

KENDAL(Disway Jateng) – Masjid tua peninggalan wali di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah direhab. Namun empat tiang penyangganya dibiarkan tetap berdiri apa adanya karena dianggap sakral.

Masjid tua yang berada di Dusun Tapak Timur, Desa Kedunggading, Kecamatan Ringinarum tersebut konon dibangun oleh Wali Tapak pada tahun 1901 Masehi.

Masjid yang dinamai Masjid Baiturrokhim ini tengah dipugar untuk dibangun dengan model bangunan dan gaya ornamen arsitek yang modern. Namun pembangunannya tak sampai menyentuh empat tiang peyangga yang terbuat dari kayu jati dan tebeng (atap) masjid utama bagian dalam yang menjadi satu dengan pengimaman.

“Pembangunan Masjid Baiturrokhim ini dilakukan oleh pemborong/arsitek yang biasa membangun masjid. Namun pihak pemborong tidak sanggup merobah total bangunan masjid di Tapak Timur ini. Masjid ini dianggap berbeda dan sakral. Sehingga empat tiang peyangga dari kayu jati, tebeng (atap) tetap dibiarkan dan tidak berani menyentuhnya,” kata Takmir Masjid Baiturrokhim, Muhammad Bisri dikutip dari radarpekalongan.co.id, kemarin (4/4/2022).

Muhammad Bisri mengungkapkan, dilihat dari tahun berdirinya, Masjid Baiturrokhim di Dusun Tapak Timur yang dibangun pada masa Mbah Wali Tapak merupakan salah satu masjid tua yang ada di Kabupaten Kendal. Akan tetapi hingga kini masyarakat tidak mengetahui siapa nama asli dari Mbah Wali Tapak.

Begitu juga dengan makam atau petilasannya pun juga tak diketahui keberadaannya. Selama ini masyarakat tahunya jika Mbah Wali Tapak merupakan sosok ulama yang membabat alas serta mengajarkan ilmu agama Islam di Dusun Tapak Timur dan sekitarnya.

Editor: Ismail Fuad

Tags :
Kategori :

Terkait