Pinjaman KUR Bank BSI 2025 Ditolak? Intip Penyebab dan Tips Jitu agar Pinjaman Bisa Diterima

Penyebab KUR Bank BSI mengalami penolakan-Foto by Radar Mukomuko-
diswayjogja.id - Kamu hendak mengajukan pinjaman di KUR BSI namun mengalami penolakan? Jangan khawatir, silahkan simak penyebabnya lengkap disini.
KUR Bank Syariah Indonesia sendiri menjadi satu dari sekian layanan Kredit Usaha Rakyat yang banyak orang gunakan ketika membutuhkan dana pengembangan usaha.
Adakalanya, pengajuan pinjaman KUR BSI ini mengalami penolakan karena beberapa hal tertentu yang kadang Kamu lewatkan selama proses pengajuan.
Sebelum memutuskan untuk menyerah dalam pengajuan KUR Bank BSI, silahkan simak terlebih dahulu beberapa penyebab serta tips agar diterima pada ulasan berikut ini.
BACA JUGA : KreditPro : Kemudahan Dalam Mengajukan Pinjaman dengan Limit Hingga 500 Juta Rupiah
BACA JUGA : Berikut 8 Aplikasi Cuan Terbaik Tahun 2025 Tanpa Perantara
Penyebab Pinjaman KUR BSI Ditolak
1. Riwayat Kredit yang Buruk
Alasan paling umum pertama yang membuat permohonan bantuan modal usaha melalui KUR BSI 2025 mengalami penolakan adalah riwayat angsuran yang macet atau pernah mengalami tunggakan di bank.
Hal itulah yang kemudian membuat pihak bank merasa perlu untuk mempertimbangkan atau meninjau kembali pengajuan KUR Kamu.
Peluang Kamu mendapatkan bantuan modal usaha dari KUR BSI 2025 sangat kecil seandainya terdapat catatan tersebut.
Mengingat, Bank akan mengecek riwayat kredit melalui Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) OJK.
2. Terdapat Pinjaman Aktif di Bank Lain
Jika pelaku usaha atau calon debitur masih memiliki pinjaman aktif di bank lain, terutama terkait modal usaha atau investasi maka bisa dipastikan pengajuan KUR BSI 2025 Kamu akan ditolak.
Sebelum menyetujui pinjaman baru, pihak bank akan menilai kapasitas pembayaraan dari calon debitur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: