Viral, Wisata Terbaru 2024 Pertunjukan Air Mancur Spektakuler Sumatera Utara

Viral, Wisata Terbaru 2024 Pertunjukan Air Mancur Spektakuler Sumatera Utara

Wisata terbaru 2024 Waterfront City Panguruan--

DISWAY JOGJA – Destinasi wisata terbaru 2024 di Sumatera Utara banyak yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu wisatanya yang populer di kalangan masyarakat adalah Waterfront City Panguruan.

Objek wisata terbaru 2024 ini sedang viral dengan suguhan alam yang mempesona. Kawasan wisata yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mencari suasana baru dan sekedar refreshing.

Biar nggak semakin kepo, langsung saja simak ulasan lengkapnya mengenai wisata terbaru 2024 Waterfront City Panguruan dibawah ini.

BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Tapanuli Selatan Sumatera Utara yang Tidak Kalah Eksotis!

Tentang Waterfront City Panguruan

Waterfront City Panguruan merupakan salah satu destinasi wisata terbaru 2024 yang menyuguhkan pesona alam Danau Toba. Kawasan wisata ini terlihat modern dan estetik serta lengkap dengan menawarkan pengalaman wisata yang tidak terlupakan.

Dikelilingi hamparan air jernih, yang memantulkan birunya langit dan keindahan pegunungan di kala siang, membuat kawasan wisata ini menjadi tempat favorit bagi para pengunjung.

Disini, pengunjung bisa melihat berbagai atraksi menarik seperti air mancur yang menari. Pertunjukan air mancur tersebut diadakan setiap hari saat malam sehingga kawasan wisata ini semakin meriah.

Pertunjukan air mancur yang spektakuler jadi ikon utama Waterfront City Pangururan. Air mancur yang menari tersebut diiiringi juga dengan alunan musik sehingga membuatnya semakin mewah.

BACA JUGA : Informasi Lengkap Rekreasi Pulau Pagang Wisata Terbaru 2024 Sumatera Barat? Berikut Ulasan Dan HTM-nya

Untuk bisa menikmati pertunjukan tersebut, Anda harus mengetahui terlebih dahulu jadwalnya. Ada beberapa sesi pertunjukan yang ditawarkan, salah satunya mulai dari pukul 19.00-19.30 WIB.

Daya tarik lainnya adalah tempat wisata terbaru 2024 ini juga bisa dijadikan wisata edukasi. Pasalnya, disini ada juga berbagai patung yang menggambarkan budaya Batak.

Hal menarik di kawasan wisata ini yang membuat viral adalah adanya titian kayu yang estetik semakin mempercantik kawasan wisata yang ada di Sumatera ini.

Titian kayu yang ada di Waterfront City Panguruan ini memiliki panjang hingga 1,5 km dengan desain yang sangat instagramable. Spot ini selalu menjadi tempat favorit bagi para pengunjung yang ingin berswafoto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: