Cara Memutihkan Kulit Siku dan Lutut yang Menghitam Dengan Bahan Alami! Cermati Langkah dan Tahapannya
Cara Memutihkan Kulit Siku dan Lutut Secara yang Menghitam Dengan Bahan Alami-disway jogja-pinterest
DISWAY JOGJA- Memiliki kulit cerah dan halus merupakan keinginan setiap wanita. Namun ketika siku dan lutut terlihat gelap, kasar, dan kusam seringkali menjadi permasalahan karena menurunkan rasa percaya diri.
Kondisi lutut dan siku menghitam bisa terjadi karena paparan terus menerus terhadap gesekan dan tekanan sehingga kulit menjadi gelap dan kasar. Selain itu faktor lain yang membuat siku dan lutut menghitam karena kurangnya perawatan.
Tidak harus pergi ke salon kecantikan untuk memutihkan siku dan lutut, dengan menggunakan bahan alami bisa dilakukan di rumah. Berikut ini cara efektif untuk memutihkan siku dan lutut secara alami bisa dijajal di rumah :
1. Timun
Cara alami untuk memutihkan siku dan lutut menggunakan timun. Bahan alami ini bisa membantu mengangkat sel- sel kulit mati, menjaga kelembaban pada kulit, dan mencerahkan. Hal ini dipengaruhi karena timun memiliki sifat pemutih dan kandungan vitamin A dan C yang dimilikinya.
Cara menggunakan dengan cara gosokan irisan timun yang tebal di area siku dan lutut selama 15 menit, setelah digosok diamkan selama lima menit kemudian bilas dengan air dingin.
BACA JUGA : Kulit Siku Gelap? Kenali Penyebab dan Cara Efektif Memutihkan Kulit Siku, Cek Disini!
Kamu juga bisa menggunakan cara lain yaitu campurkan timun dengan lemon. Aplikasikan ke siku dan lutut, diamkan sampai 15 menit selanjutnya bilas sampai bersih. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan cara alami ini secara rutin.
2. Minyak Kelapa
Minyak kelapa bisa membantu memutihkan area kulit siku dan lutut. Manfaat lainya yang dimiliki minyak kelapa untuk melembabkan dan menghidrasi kulit dan vitamin E yang dimiliki membantu kulit lebih putih dan cerah.
Cara menggunakan minyak kelapa kamu bisa mengaplikasikan minyak kelapa ke area siku dan lutut, tunggu selama beberapa menit sampai minyak meresap ke dalam kulit. Lalu, bilas hingga bersih lakukan cara ini secara rutin setiap hari.
3. Kunyit
Bahan alami yang sangat populer ini yaitu kunyit bisa mengangkat sel-sel kulit mati tanpa ada efek samping sehingga bisa menjadi solusi untuk memutihkan kulit siku dan lutut. Kunyit juga mengandung curcumin yang bisa mengurangi produksi melanin yang berlebihan sehingga area kulit di siku dan lutut bisa cerah.
BACA JUGA : Cuma 1 Minggu! Cara Ampuh Untuk Memutihkan Kulit Lutut, Dijamin Glowing dan Kulit Kasar Hilang!
Cara menggunakannya yaitu kamu bisa membuat masker kunyit, campurkan bubuk kunyit dengan satu sendok teh susu, oleskan pada kulit siku dan lutut, lalu pijat sampai beberapa menit hingga kering dan bilas menggunagan air hangat. Untuk mendapatkan hasil yang lebih efektif bisa tambahkan madu.
4. Lidah Buaya
Lidah buaya merupakan salah satu bahan yang sering di jadikan untuk perawatan. Tidak hanya kulit wajah, tetapi kulit siku dan lutut. Untuk bisa menjadikan bahan memutihkan siku dan lutut, bisa menambahkan campuran susu.
Kandungan yang dimiliki lidah buaya berupa mampu mencegah pigmentasi kulit dan zat pelembab. Lidah buaya juga memiliki sifat anti jamur dan anti bakteri. Maka tidak heran jika lidah buaya cocok digunakan untuk memutihkan kulit siku dan lutut.
Cara menggunakan lidah buaya yaitu campurkan susu dengan gel lidah buaya, lalu oleskan ke bagian siku dan lutut. Tunggu sampai kering dan bilas menggunakan air hangat.
5. Kentang
Kentang bukan hanya sumber karbohidrat yang baik. Kentang juga kaya akan enzim katekolase yang secara alami dapat memutihkan siku dan lutut. Menggunakan olahan kentang setiap hari bisa membantu kulit menjadi lembut dan lebih cerah.
BACA JUGA : Kulit Kamu Kusam? Yuk Simak Cara Memutihkan Kulit Berikut Ini: Dengan Mengubah Gaya Hidup Secara Benar!
Cara menggunakan kentang untuk memutihkan kulit siku dan lutut yaitu parut kentang, peras airnya dan oleskan ke kulit siku dan lutut, tunggu sampai 15 menit lalu bilas dengan air, oleskan pelembap. Lakukan secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Itu dia cara untuk memutihkan siku dan lutut dengan bahan alami yang bisa dilakukan dirumah. Semoga bisa membantu dan selamat mencoba. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: