Wisata Terbaru 2024 di Lereng Gunung Merapi? The Lost World Castle Jogja Sensasi Menjelajah Dunia Dongeng

Wisata Terbaru 2024 di Lereng Gunung Merapi? The Lost World Castle Jogja Sensasi Menjelajah Dunia Dongeng

Wisata terbaru 2024 The Lost World Castle Jogja--google

DISWAY JOGJA - Yogyakarta dengan segudang wisata terbaru 2024 yang dimilikinya, dari sejarah hingga buatan semua tersedia di sini. Salah satu wisata buatan yang populer di daerah ini adalah The Lost World Castle Jogja.

Berlokasi di lereng Gunung Merapi, wisata terbaru 2024 ini menawarkan sensasi wisata alam untuk menghadirkan bangunan seperti castle atau benteng. Bahkan bangunan tersebut dibuat menggunakan sisa batuan erupsi Merapi yang terjadi beberapa tahun lalu. 

Tujuan dari pembuatan tempat wisata terbaru 2024 ini untuk mengenang beberapa desa yang hilang akibat letusan Gunung Merapi pada Oktober 2010 lalu. Berkat keunikannya yang menggabungkan wisata alam dan buatan sehingga sangat layak dan ramai wisatawan.

Tempat wisata terbaru 2024 ini juga dilengkapi dengan berbagai wahana seru serta spot foto instagramable yang dapat kamu gunakan untuk berswafoto. Tak heran jika wisata ini menjadi primadona para wisatawan.

Sekilas Tentang The Lost World Castle

Wisata ini terletak di Jl. Petung Merapi, Petung, Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kab. Sleman, DIY Yogyakarta. The Lost World Castle berarti dunia yang hilang, seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa penamaan wisata ini berdasarkan kejadian meletusnya Gunung Merapi pada beberapa tahun lalu.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024: Rekomendasi 5 Tempat Kuliner Hidden Gem di Jogja Kamu Wajib Kesini! Simak Ulasannya

Dan membuat beberapa desa di sana tersapu habis. Kemudian dibuat wisata ini selain mengenang beberapa desa yang hilang, juga sebagai membangkitkan kembali perekonomian masyarakat di sana pasca meletusnya gunung.

Tempat wisata ini memiliki lahan seluas 1,3 hektar dan berada sekitar 6 km dari puncak Gunung Merapi. Wisata dengan konsep mirip seperti Benteng Takeshi ini menyediakan beberapa wahana yang menarik dan spot foto yang instagramable.

Daya Tarik Wisata The Lost World Castle

1. Panorama Alamnya

Memiliki panorama Gunung Berapi yang menjulang tinggi, karena lokasinya yang berada di lereng Gunung Merapi. Dan merupakan gunung yang masih aktif di Indonesia.

Ditambah dengan suasana udaranya yang segar apalagi pada saat pagi hari kabut hadir menyelimuti wisata ini. Semilir anginnya yang sejuk dan alami membuat liburanmu terasa nyaman.

Kemegahan bangunannya juga dapat menghipnotis mata, bukan hanya sekedar bangunan. Ini merupakan sebuah karya seni yang menggabungkan gaya arsitektur klasik dalam balutan indahnya hutan sekitar merapi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: