Mobil Bekas Honda Freed 2015, Mobil Keluarga Idaman Mamah Muda

Mobil Bekas Honda Freed 2015, Mobil Keluarga Idaman Mamah Muda

Mobil keluarga elegan Honda Freed--Pinterest

Pada bagian kaki-kaki mobil keluarga satu ini menggunakan velg dengan ukuran 15 inci. Meski demikian, ground clearancenya tidak terlalu tinggi, yaitu hanya 165 mm. Lebih rendah dari Toyota Avanza.

 

Interior

Honda Freed 2015 memiliki fitur unggulan yang memungkinkan penumpang berpindah dari satu baris ke baris lain tanpa harus repot-repot, yaitu fitur walk-trough cabin space. 

Dengan adanya fitur lain seperti theatrical cabin space dan captain seat juga meyakinkan MPV satu ini, sebagai mobil keluarga yang mengedepankan kenyamanan penumpang.

Sebab pandangan penumpang menjadi luas, selain itu adanya captain seat juga disetiap kursinya dilengkapi dengan handrest. Meskipun hanya pada salah satu sisi, kehadiran fitur ini cukup terasa terutama ketika lama di jalan.

Pada bagian depan, yang juga tak kalah menarik ialah disematkannya model dashboard yang bertingkat seperti meja kafe. Meskipun muncul di tahun 2009 hingga 2015, model demikian terlihat futuristis yang masih tidak ketinggalan zaman hingga sekarang.

Kelebihan MPV Honda satu ini pada keluaran 2013 keatas ialah sudah memiliki ac double blower. Berbeda pada keluaras 2009 hingga 2012 yang masih menggunakan ac single blower. Jadi ruang penumpang tidak terasa panas.

Pada varian tipe S elektirk power sleeding door yang disematkan pada sisi sebelah kiri saja. Namun untuk varian yang lebih tinggi seperti varian E sudah kanan-kiri memiliki elektrik power sliding door. Sebuah fitur yang biasanya didapatkan pada mobil-mobil mewah.

BACA JUGA : 3 Kekurangan dan Kelebihan Suzuki Grand Vitara, Budget LCGC Auto Ganteng!!

 

Mesin dan Konsumsi BBM

Mesin yang digunakan ialah sama dengan Honda Jazz, yaitu L15 i-VTEC 1.5 liter 4-silinder SOHC dengan tenaga maksimal 118 PS dan torsi maksimal 146 Nm.

Dengan bobot 1330 kg, dan mesin 1500cc tenaganya tidak sepowerfull Honda Jazz sebab bodinya lebih berat. 

Meski demikian, mobil ini terbilang cukup irit walaupun tidak seirit Avanza maupun Ertiga. Konsumsi bahan bakarnya 1:9,5 km /liter untuk rute di dalam kota. Pada rute luar kota dapat tembus hingga angka 1:14 km/ liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: