Juicer vs Blender: Mana Yang Lebih Sehat Untuk Membuat Jus Buah?

Juicer vs Blender: Mana Yang Lebih Sehat Untuk Membuat Jus Buah?

Juicer vs Blender--

DISWAY JOGJA - Gaya hidup sehat semakin digemari, terutama oleh generasi muda dan dewasa. Salah satu cara yang populer dan mudah dilakukan adalah dengan mengonsumsi buah dan sayuran segar. Saat ini, kita dapat mengolah makanan menggunakan mesin juicer atau blender untuk variasi yang lebih menarik.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Blender Terbaik di Pasaran yang Wajib Dimiliki, Bisa Menghaluskan Apa Pun!

Namun, tahukah kamu perbedaan antara juicer dan blender? Banyak orang masih menganggap keduanya sama karena keduanya berfungsi sebagai alat pengolah makanan. 

Padahal, juicer dan blender memiliki perbedaan baik dari segi bentuk maupun cara penggunaannya. Sebelum membeli, mari kita simak perbedaan keduanya.

Apa Perbedaan Juicer dan Blender?

Jika bicara tentang persamaan, baik juicer maupun blender dapat digunakan untuk membuat jus segar. Namun, ada perbedaan kunci. 

Blender lebih cocok digunakan jika kamu suka membuat jus dengan kecepatan tinggi, karena dilengkapi dengan pisau yang dapat menghaluskan buah dan sayur. 

Di sisi lain, juicer lebih tenang dan mampu memisahkan ampas dengan baik tanpa menggunakan pisau berputar dengan kecepatan tinggi.

Juicer berfungsi mengekstrak sari buah atau sayuran tanpa menambahkan air tambahan. Kamu tidak perlu memotong buah menjadi bagian kecil seperti pada blender. 

BACA JUGA:Ini Dia! 5 Rekomendasi Merk Blender Awet, Tahan Lama, dan Berkualitas

Sebaliknya, blender berfungsi untuk menghancurkan dan mencampur bahan sayuran dan buah-buahan tanpa membuang serat.

Jika kamu suka smoothies, blender sangat direkomendasikan. Namun, jika kamu ingin jus murni tanpa ampas, juicer juga bisa menjadi pilihan. Harganya tidak terlalu berbeda jauh, dengan harga juicer berkisar antara Rp200 ribu hingga Rp8 juta, sementara blender berkisar antara Rp150 ribu hingga Rp3 juta.

Rekomendasi Juicer dan Blender

Ada beberapa produk juicer dan blender yang bisa dipertimbangkan sebelum membeli:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: